Indra Birowo Bawa Kabar Duka, Sang Ayah Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari aktor sekaligus komedian Indra Birowo. Sang ayah, Wargandi Suryo meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto.

Riki Chandra
Sabtu, 30 Juli 2022 | 11:07 WIB
Indra Birowo Bawa Kabar Duka, Sang Ayah Meninggal Dunia
Indra Birowo dan ayah [Instagram/@birowox]

SuaraSumut.id - Kabar duka datang dari aktor sekaligus komedian Indra Birowo. Sang ayah, Wargandi Suryo meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto pada Jumat (29/7/2022).

Informasi ini diketahui dari Instagram Dewi Waluyo dan diunggah kembali Indra Birowo ke laman media sosialnya. Ia mengabarkan, ayah dari bintang Extravaganza ini tutup usia pukul 13.11 WIB kemarin.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah, Wagandi Suryo bin Surya, ayahanda tercinta Indra Birowo dalam usia 85 tahun," tulisnya, dikutip dari Suara.com, Sabtu (30/7/2022).

Dewi Waluyo juga mengabarkan, jenazah ayah Indra Birowo akan lebih dulu disemayamkan di RSPAD Gatot Subroto. Mengenai kapan dimakamkan, masih menunggu informasi lebih lanjut dari keluarga.

Baca Juga:Innalillahi, Ayah Indra Birowo Meninggal Dunia

Melalui unggahan itu pula, Dewi Waluyo mendoakan almarhum Wargandi Suryo agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah. Serta untuk keluarga, agar mendapat ketabahan.

Kabar duka atas wafatnya ayah Indra Birowo [Instagram/@birowox]
Kabar duka atas wafatnya ayah Indra Birowo [Instagram/@birowox]

"Semoga amal ibadahnya dapat diterima di sisi Allah, dilapangkan kuburnya, serta senantiasa diberikan ketabahan mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan," ucapnya.

Indra Birowo yang merasakan duka mendalam pun belum bisa memberikan keterangan. Unggahan mengenai kabar wafat sang ayah pun hanya diunggah ulang aktor 49 tahun ini dari orang terdekatnya.

Selain Dewi Waluyo, ada juga Lela Rij yang menuliskan ucapan belasungkawa atas meninggalnya ayah Indra Birowo.

"Allahumagfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fuanhu untuk ayah Indra Birowo, almarhum bapak Wargandi Suryo bin Surya siang tadi," tulisnya.

Baca Juga:9 Seleb Jadi Model Video Klip Kangen Band, Ada Istri Bupati dan Artis Senior Yuni Shara

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini