SuaraSumut.id - PT Pertamina Patra Niaga menemui Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, pada Rabu (31/8/2022).
Pertemuan dilakukan saat beredarnya kabar harga BBM jenis Pertalite dan Solar akan naik pada Kamis 1 September.
Eksekutif General Manager PT Pertamina Patra Niaga Putut Andrianto mengatakan, saat ini bahan bakar minyak (BBM) di wilayah Sumatera Utara masih cukup.
"Kita memastikan ketersediaan stok BBM di SPBU maupun di terminal BBM kita ada," katanya.
Baca Juga:Balita Jatuh dari Lantai 11 Rusun Pinus Elok, Pengelola Sempat Dengar Bunyi Keras
Melansir Digtara.com--jaringan Suara.com, Putut menghimbau masyarakat agar tidak panik dengan beredarnya kabar kenaikan BBM.
"Jadi masyarakat tidak lagi panik soal ketersediaan. Kita stok di depot maupun di SPBU kita sesuaikan dengan kebutuhan. Di Depot saat ini kita sampai 10 hari ke depan masih mencukupi dan kalau di SPBU itu kan fluktuaktif tergantung kebutuhan. Jadi kita kirim berdasarkan permintaan SPBU," katanya.
Soal solar yang mulai langka dan terdapat antrean kendaraan, Putut mengaku, solar juga masih tersedia dna mencukupi.
"Jika antrean kita akan upayakan. Yang penting BBM nya ada," jelasnya.
Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi menghimbau pemilik SPBU yang mengalami kepadatan saat pengisian bahan bakar dapat menghubungi Polsek atau Polres terdekat.
"Tadi disampaikan Pak Kapolda jika di dalam satu SPBU terdapat antrean mengular, pihak SPBU bisa menelepon ke 110 atau ke Polsek atau Polres terdekat," katanya.