44,18 Persen Lansia di Sumut Sudah Vaksin Booster

Sebesar 44,18 persen dari 1.093.446 warga setempat yang masuk kategori warga lanjut usia (lansia) telah menerima vaksin dosis ketiga atau penguat (booster).

Riki Chandra
Kamis, 06 Oktober 2022 | 09:16 WIB
44,18 Persen Lansia di Sumut Sudah Vaksin Booster
Ilustrasi vaksinasi lansia. [Dok.ANTARA]

SuaraSumut.id - Dinas Kesehatan Sumatera Utara (Sumut) mencatat sebesar 44,18 persen dari 1.093.446 warga setempat yang masuk kategori warga lanjut usia (lansia) telah menerima vaksin dosis ketiga atau penguat (booster). Data tersebut tercatat hingga Rabu (5/10/2022).

Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Sumut, dr Nora Nasution mengatakan, untuk capaian vaksinasi dosis pertama lansia sudah 91,10 persen. Sedangkan capaian vaksinasi dosis kedua sebesar 75,60 persen dari target sasaran vaksinasi.

Secara keseluruhan, kata dia, warga Sumatera Utara yang sudah divaksinasi dosis pertama mencapai 11.295.311 orang atau 76,32 persen dari target sasaran vaksinasi 14.799.361 orang.

Sementara yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua sebanyak 9.637.290 orang (65,12 persen) dan dosis ketiga 3.949.106 orang (40,16 persen) dari target sasaran.

Dinas Kesehatan Sumut terus menggencarkan penyuntikan vaksin penguat, terutama masyarakat yang masuk kategori rentan terhadap penularan Covid-19.

Upaya percepatan vaksinasi Covid-19 dilakukan dengan berkolaborasi bersama aparat TNI dan Polri maupun pihak swasta.

Untuk itu, Nora mengajak seluruh masyarakat segera melengkapi vaksinasi hingga vaksin ketiga sebagai upaya pencegahan terhadap penularan Covid-19 di wilayah Sumatera Utara. (Antara)

Berita Terkait

Sebanyak 4.204.270 warga Sumatera Utara (Sumut) telah menjalani vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau vaksin booster.

sumut | 18:18 WIB

Layanan vaksinasi akhir pekan itu juga dapat diakses oleh masyarakat yang belum melakukan vaksinasi dosis pertama, kedua dan ketiga.

jakarta | 06:00 WIB

Kendati sudah menerima vaksin Covid-19, ia mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

sumut | 20:31 WIB

Satgas Covid-19 menyebut vaksinasi Covid-19 terutama untuk kelompok berisiko seperti lansia masih akan terus dikejar, mesku secara umum jumlah kasus Covid-19 terus melandai.

health | 18:00 WIB

Perwakilan lansia dari Kabupaten Sinjai dan Bantaeng Sulawesi Selatan

sulsel | 16:20 WIB

News

Terkini

Warga menemukan korban tergeletak tak bergerak, memakai daster dan mulut berdarah.

News | 19:33 WIB

Kesepakatan yang dicapai, pertama tidak ada pembongkaran Pondok Pesantren Tahfiz Darul Ibtihaj, kedua menghentikan kegiatan dan ada evaluasi dari Polda Sumut.

News | 17:02 WIB

Hakim juga memerintahkan terdakwa dikeluarkan dari tahanan sementara segera setelah putusan ini diucapkan.

News | 16:41 WIB

Terkait itu, Bobby menyampaikan kepada seluruh massa PBB bahwa Kota Medan selama ini damai.

News | 15:57 WIB

Jemaat kesulitan untuk beribadah di dalam pusat perbelanjaan modern di sana karena terkendala izin.

News | 15:13 WIB

Dari pelacakan menunjukan mobil korban berada di pinggir Jalan Kelambir V.

News | 22:41 WIB

Hadi menjelaskan Aiptu FB yang bertugas di Dokkes Polda Sumut ini sudah tiga bulan tidak masuk kerja.

News | 16:43 WIB

Job Fair mini yang berlangsung selama satu hari ini pun langsung diserbu para pencari kerja.

News | 16:29 WIB

Para pelaku lalu merampas kendaraan korban dan meninggalkan lokasi kejadian.

News | 15:31 WIB

Selanjutnya, FB dan barang bukti diserahkan ke Polres Asahan guna pemeriksaan lebih lanjut.

News | 21:06 WIB

Produksi UMKM ini dinamai Celibu (Cemilan Lidah Buaya).

News | 19:10 WIB

Dirinya mengaku kehadiran pasukan Brimob untuk memelihara keamanan dalam negeri dan mencintai situasi Kamtibmas.

News | 18:42 WIB

Lokasinya di Masjid Jamik Baiturrahim Desa Ujong Baroh, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat.

News | 17:40 WIB

Warga antusias turut memeriksakan kesehatannya, apalagi kegiatan ini juga terbuka untuk masyarakat desa lainnya.

News | 18:45 WIB

Jumlah itu turun 0,39 persen secara bulanan (month-to-month/mtm).

News | 17:49 WIB
Tampilkan lebih banyak