SuaraSumut.id - Haedar Nashir kembali terpilih menjadi Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah untuk periode kedua. Dirinya akan memimpin PP Muhammadiyah lagi hingga tahun 2027.
Melansir dari muhammadiyah.or.id, Minggu (20/11/2022), Haedar terpilih berdasarkan hasil sidang Muktamar ke-48 Muhammadiyah.
Dalam sidang itu juga diputuskan Sekretaris Umum PP Muhammadiyah dijabat oleh Abdul Mu'ti. Sebelumnya, Haedar Nashir masuk di 13 formatur PP Muhammadiyah dengan perolehan suara sebesar 2.203 suara.
Dilansir dari wikipedia, Haedar lahir di Bandung, Jawa Barat, 25 Februari 1958. Dirinya lulus dari Madrasah Ibtidaiyah di Ciparay, Bandung dan melanjutkan pendidikan di Pesantren Cintawana, Tasikmalaya.
Baca Juga:Akhir dari Sebuah Era, Qatar Jadi World Cup Terakhir 10 Pemain Ini?
Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya di SMA Negeri 10 Bandung. Haedar lalu merantau ke Yogyakarta dan menimba ilmu di sana.
Dirinya meraih gelar sarjana di Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa (STPMD) Yogyakarta. Ia melanjutkan pendidikan master dan doktor di bidang sosiologi UGM.
Pengabdian Haedar di Muhammadiyah dimulai pada tahun 1983. Dirinya mendaftar menjadi anggota dengan nomor anggota 545549.
Haedar pernah menjabat sebagai Ketua I Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) periode 1983-1986. Ia juga pernah menjadi pengurus PP Pemuda Muhammadiyah periode 1985-1990.
Kariernya Haedar terus melesat. Ia menjabat sebagai Sekretaris PP Muhammadiyah periode 2000-2005. Lalu, ia menjabat sebagai Ketua PP Muhammadiyah 2005-2010 dan 2015 sampai sekarang.
Selain aktif dalam organisasi Muhammadiyah, Haedar bekerja sebagai Dosen Program Doktor Politik Islam pada program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Dirinya juga aktif menulis berbagai karya tulis ilmiah baik berupa buku maupun artikel yang dimuat di berbagai media massa. Bahkan, ia menjabat sebagai Pemimpin Redaksi majalah Sinar Muhammadiyah.