Bikin Resah Masyarakat, Polda Sumut Ciduk Belasan Preman

Saat ini mereka yang ditangkap dalam proses penyelidikan.

Suhardiman
Rabu, 15 Maret 2023 | 22:49 WIB
Bikin Resah Masyarakat, Polda Sumut Ciduk Belasan Preman
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi. [Ist]

SuaraSumut.id - Polda Sumut menciduk belasan preman yang diduga bikin resah masyarakat. Mereka ditangkap di beberapa lokasi, seperti Jalan Jalan Sisingamangaraja, Jalan Brigjen Katamso, Jalan Pemuda, dan lainnya.

"Lokasi ini kerap terjadi aksi pungutan liar (pungli). Ada 14 orang pelaku premanisme yang diamankan," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, Rabu (15/3/2023).

Hadi mengatakan penindakan berdasarkan perintah Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak.

"Aata perintah Pak Kapolda dilakukan penindakan kepada pelaku premanisme guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat dan ini menjadi atensi seluruh jajaran," ungkapnya.

Baca Juga:Pakar dari Unsoed Ingatkan Dampak El Nino : Satu Diantaranya ke Sektor Pertanian

Saat ini mereka yang ditangkap dalam proses penyelidikan. Jika ditemukan unsur melanggar hukum atau pidana, maka proses penyidikan berlanjut.

"Kita cek apakah mereka terdapat unsur Pidananya, jika ada perbuatan pidana tentu kita proses," kata Hadi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini