Kecelakaan Maut Bus ALS vs Sepeda Motor di Jalinsum Sumut, 2 Orang Meninggal

Pihak kepolisian yang menerima informasi adanya kecelakaan maut ini turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP.

Suhardiman
Senin, 27 Maret 2023 | 14:53 WIB
Kecelakaan Maut Bus ALS vs Sepeda Motor di Jalinsum Sumut, 2 Orang Meninggal
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. [ANTARA]

SuaraSumut.id - Kecelakaan maut melibatkan bus penumpang ALS (Antar Lintas Sumatera) dan sepeda motor terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Jalan Raya Pematang Siantar Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut), Senin (27/3/2023) dini hari.

Kecelakaan ini mengakibatkan dua orang pengendara sepeda motor meninggal dunia dalam kondisi mengenaskan. Kedua korban yakni Carles Jonsi Sagala (32) dan penumpang sepeda motor Herbin Siahaan (41).

Kecelakaan ini bermula ketika bus ALS BK 7486 UA jurusan Medan-Kota Nopan melintas dari arah Medan menuju Balige. Sedangkan dari arah sebaliknya melintas satu unit sepeda motor BB 2981 EB. Sesampainya di lokasi kejadian, kedua kendaraan terlibat kecelakaan mengerikan.

"Bus penumpang ALS menabrak pengendara sepeda motor, dua orang meninggal dunia di tempat," kata Kasatlantas Polres Toba, Iptu RT Gunawan Siahaan kepada suarasumut.id.

Baca Juga:Curhatan Fatin Shidqia Hadapi Ramadhan Tahun Ini: Sama Saja, Masih Sendiri

Pihak kepolisian yang menerima informasi adanya kecelakaan maut ini turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP.

"Sopir bus ALS melarikan diri. Kedua korban sudah dievakuasi ke rumah sakit, " ujar Gunawan.

Sopir ALS inisial J (50) warga Desa Maga Kecamatan Lumban Sorik Merapi Kabupaten Madina ini masih belum diketahui keberadaannya.

Pada saat kecelakaan terjadi hanya ada di dalam bus dua orang kernet cadangan berinisial ES (53) dan A (34) bersama para penumpang bus tersebut.

"Kecelakaan itu sempat membuat kemacetan panjang di ruas Jalan Lintas Sumatera Balige, baik yang dari arah Medan menuju Tarutung maupun arah sebalikya," pungkasnya.

Baca Juga:I Wayan Koster Dihujat Habis-Habisan Akibat Tolak Timnas Israel di Piala Dunia U20

Kontributor : M. Aribowo

Berita Terkait

Saat ini media sosial sedang ramai membicarakan sebuah video yang memperlihatkan seorang pengendara sepeda motor yang memakai seragam loreng tidak ditilang polisi, karena melewati jalur busway.

sumedang | 17:35 WIB

Harapan divonis bebas karena mengalami gangguan jiwa.

sumatera | 20:10 WIB

Atas putusan itu, hakim meminta agar Harapan Munthe segera dibebaskan dari tahanan.

sumatera | 19:15 WIB

MPTT-I yang tidak terima lalu menggugat MUI Sumut dengan nilai kerugian mencapai Rp 2,5 miliar.

sumut | 17:24 WIB

Sebelum ditemukan tewas, korban diketahui tidak pulang ke rumah selama 16 hari.

sumut | 16:19 WIB

News

Terkini

Warga menemukan korban tergeletak tak bergerak, memakai daster dan mulut berdarah.

News | 19:33 WIB

Kesepakatan yang dicapai, pertama tidak ada pembongkaran Pondok Pesantren Tahfiz Darul Ibtihaj, kedua menghentikan kegiatan dan ada evaluasi dari Polda Sumut.

News | 17:02 WIB

Hakim juga memerintahkan terdakwa dikeluarkan dari tahanan sementara segera setelah putusan ini diucapkan.

News | 16:41 WIB

Terkait itu, Bobby menyampaikan kepada seluruh massa PBB bahwa Kota Medan selama ini damai.

News | 15:57 WIB

Jemaat kesulitan untuk beribadah di dalam pusat perbelanjaan modern di sana karena terkendala izin.

News | 15:13 WIB

Dari pelacakan menunjukan mobil korban berada di pinggir Jalan Kelambir V.

News | 22:41 WIB

Hadi menjelaskan Aiptu FB yang bertugas di Dokkes Polda Sumut ini sudah tiga bulan tidak masuk kerja.

News | 16:43 WIB

Job Fair mini yang berlangsung selama satu hari ini pun langsung diserbu para pencari kerja.

News | 16:29 WIB

Para pelaku lalu merampas kendaraan korban dan meninggalkan lokasi kejadian.

News | 15:31 WIB

Selanjutnya, FB dan barang bukti diserahkan ke Polres Asahan guna pemeriksaan lebih lanjut.

News | 21:06 WIB

Produksi UMKM ini dinamai Celibu (Cemilan Lidah Buaya).

News | 19:10 WIB

Dirinya mengaku kehadiran pasukan Brimob untuk memelihara keamanan dalam negeri dan mencintai situasi Kamtibmas.

News | 18:42 WIB

Lokasinya di Masjid Jamik Baiturrahim Desa Ujong Baroh, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat.

News | 17:40 WIB

Warga antusias turut memeriksakan kesehatannya, apalagi kegiatan ini juga terbuka untuk masyarakat desa lainnya.

News | 18:45 WIB

Jumlah itu turun 0,39 persen secara bulanan (month-to-month/mtm).

News | 17:49 WIB
Tampilkan lebih banyak