Pria Renta Tergeletak Tak Bernyawa di Jalanan Deli Serdang, Sekujur Tubuh Penuh Luka

Saat bersamaan, satu unit mobil menabrak korban yang juga melintas dari arah yang sama.

Suhardiman
Minggu, 08 Oktober 2023 | 21:24 WIB
Pria Renta Tergeletak Tak Bernyawa di Jalanan Deli Serdang, Sekujur Tubuh Penuh Luka
Ilustrasi mayat (Envato)

SuaraSumut.id - Seorang pria renta bernama Nasrun Tanjung (80) ditemukan tergeletak tak bernyawa di Jalan Lubuk Pakam-Dolok Masihul, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (8/10/2023).

Warga Jalan Alfalah Raya Medan ini ditemukan dengan penuh luka robek pada tangan sebelah kiri, hidung dan telinga mengeluarkan darah, memar pada kening, memar pada kepala.

Informasi yang dihimpun, korban merupakan pejalan kaki yang melintas dari arah Lubuk Pakam menuju Galang pada Minggu dini hari. Saat bersamaan, satu unit mobil menabrak korban yang juga melintas dari arah yang sama.

Begitu kecelakaan terjadi, korban seketika terseret ke aspal dengan kerasnya dan mengalami pendarahan yang parah di bagian kepala. Suasana jalan yang gelap gulita di lokasi diduga menjadi penyebab kecelakaan maut ini. Bahkan, kejadian ini baru diketahui oleh warga sekitar saat hari mulai terang.

Baca Juga:Konflik Agraria di Seruyan Telan Korban Jiwa, KPA: Penjajah Gaya Baru, Mirip Konsesi Kebun Belanda

Polisi yang mendapat informasi kejadian ini kemudian turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Dari penyelidikan sementara, diduga kuat, korban meninggal karena tabrak lari.

"Korban dibawa ke Puskesmas Galang untuk visum," kata Kanit Gakkum Satlantas Polresta Deli Serdang Iptu R Gultom.

Pihak kepolisian saat ini masih menyelidiki nomor polisi maupun jenis mobil yang menabrak korban hingga meninggal dunia. Selain itu, pihak kepolisian sudah berkoordinasi dengan kerabat korban di Medan.

"Untuk mobil yang menabrak sedang dalam penyelidikan," tukasnya.

Kontributor : M. Aribowo

Baca Juga:Suami 17 Tahun Nekat Bakar Istri Hidup-hidup Karena Cemburu

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini