Bobby Tunjuk Benny Sinomba Jadi Plh Sekda Medan

Ia mengatakan berdasarkan surat yang diterimanya, Benny ditunjuk sebagai Plh Sekda Medan sejak tanggal 24 April 2024.

Suhardiman
Minggu, 28 April 2024 | 13:41 WIB
Bobby Tunjuk Benny Sinomba Jadi Plh Sekda Medan
Wali Kota Medan Bobby Nasution. [Dok.Istimewa]

SuaraSumut.id - Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Medan Benny Sinomba Siregar ditunjuk menjadi pelaksana harian (Plh) Sekda Medan.

Informasi yang dihimpun Benny Sinomba Siregar merupakan paman dari Wali Kota Medan Bobby Nasution.

"Iya benar, ditunjuk sebagai pelaksana harian (Sekda Medan)," kata Kadis Kominfo Arrahman Pane ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Minggu (28/4/2024).

Ia mengatakan berdasarkan surat yang diterimanya, Benny ditunjuk sebagai Plh Sekda Medan sejak tanggal 24 April 2024.

"Mulai tanggal 24 April kemarin," tukasnya.

Diketahui, jabatan Sekda Medan kosong setelah Mendagri menunjuk Wiriya Alrahman sebagai Pj Bupati Deli Serdang.

Wiriya menggantikan Bupati Deli Serdang HM Ali Yusuf Siregar yang masa jabatannya berakhir pada 23 April 2024.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Sumut, Harianto Butarbutar melalui Fungsional Ahli Madya, Achmad Rasyid Ritonga.

"Benar Sekda Medan (jadi Pj Bupati Deliserdang)," jelasnya.

Penunjukan Wiriya menjadi Pj Bupati Deli Serdang, berdasarkan nomor Surat Keputusan (SK) Kemendagri Nomor : 100.2.1.3-961 tahun 2024.

Kontributor : M. Aribowo

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini