Edy Rahmayadi-Hasan Basri Daftar Pilgub Sumut 2024: Kalau Tak Pilih Bobby, Ya Pilih Edy!

Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala resmi mendaftar ke KPU sebagai pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut).

Riki Chandra
Kamis, 29 Agustus 2024 | 19:32 WIB
Edy Rahmayadi-Hasan Basri Daftar Pilgub Sumut 2024: Kalau Tak Pilih Bobby, Ya Pilih Edy!
Edy Rahmayadi-Hasan Basri daftar Pilgub Sumut ke KPU. [Suara.com/M Aribowo]

"Kalau tak milih Edy ya pilih Bobby. Kalau tak pilih Bobby ya pilih Edy, dan yang tak pilih Edy sudah keterlaluan," ungkapnya.

Edy juga mengatakan akan melanjutkan 5 program pembangunan, bila terpilih sebagai Gubernur Sumut.

"Yang kami akan lanjutkan pembangunan 5 tahun yang lalu adalah pendidikan, kesehatan, infrastruktur, pertanian-peternakan, dan pariwisata," tukasnya.

Usai mendaftar, Edy Rahmayadi bersama Hasan Basri lalu naik mobil bak terbuka dan menyapa sejumlah masyarakat yang memanggilnya.

"Ayah Edy, ayah Edy," kata warga.

Edy pun menyapa masyarakat yang antusias memanggilnya, sambil melayangkan salam tiga jari ala PDIP ke arah warga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini