Dituding yang Lempar Edy Usai Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Lover Bantah

Hal ini terlihat jelas dari CCTV Dishub Medan dan beberapa rekaman handphone masyarakat yang berada di sekitar lokasi debat.

Suhardiman
Jum'at, 08 November 2024 | 09:05 WIB
Dituding yang Lempar Edy Usai Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Lover Bantah
Relawan Bobby Lovers. [Ist]

SuaraSumut.id - Tim Hukum Edy-Hasan melaporkan insiden pelemparan ke arah Edy Rahmayadi usai debat kedua Pilgub Sumut 2024 ke Polda Sumut. Mereka menuding bahwa yang melakukan pelemparan adalah kelompok relawan Bobby Nasution-Surya, Boby Lovers.

Relawan Bobby Lovers pun merespons tudingan tersebut. Humas Bobby Lovers, Bayu Juliandi mengatakan tudingan tersebut tidak mendasar.

"Dikatakan oleh saudara Yance Aswin yang merupakan Ketua Tim Hukum Edy-Hasan, hal tersebut merupakan tudingan yang tidak berdasar bahwa salah satu dari kami (Boby Lovers, red) melempar botol kepada Edy Rahmayadi," katanya, melansir Antara, Jumat (8/11/2024).

Sebaliknya, kata Bayu, pihaknya menduga Yance Aswin menuding hal itu sebagai buntut insiden pelemparan mobil Bobby Nasution diduga dilakukan pendukung Edy-Hasan.

Hal ini terlihat jelas dari CCTV Dishub Medan dan beberapa rekaman handphone masyarakat yang berada di sekitar lokasi debat.

Dirinya membantah jika Bobby Lovers melakukan tindakan melanggar hukum massa kampanye Pilgub Sumut 2024.

Sebab, Bobby Lovers selalu mendengarkan arahan dari Ketua Dewan Pembina Bobby Nasution bahwa berpolitik itu harus santun, bertarung soal ide, dan gagasan.

"Masyarakat Sumut bisa melihat sendiri pada saat debat berlangsung, ketika paslon nomor urut 2 berbicara, kami menyimak apa yang disampaikan oleh Edy Rahmayadi, tetapi tidak sebaliknya ketika paslon 1 berbicara para pendukung sebelah berusaha menggangu dengan teriak-teriakan provokasi," katanya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini