20 Imigran Rohingya Kabur dari Penampungan Sementara di Aceh Timur

Imigran Rohingya itu kabur secara bertahap dalam waktu sepekan terakhir.

Suhardiman
Jum'at, 17 Januari 2025 | 11:30 WIB
20 Imigran Rohingya Kabur dari Penampungan Sementara di Aceh Timur
Pengungsi Rohingya di pesisir pantai Alue Bu Tuha, Kecamatan Pereulak Barat, Kabupaten Aceh Timur. [Antara]

SuaraSumut.id - Sekitar 20 imigran Rohingya dilaporkan kabur dari penampungan sementara di lapangan bola kaki Desa Seunebok Rawang, Kecamatan Peureulak Timur, Kabupaten Aceh Timur.

Imigran Rohingya itu kabur secara bertahap dalam waktu sepekan terakhir. Mereka yang kabur merupakan imigran yang mendarat di Kuala Seumilang, Gampong Alue Bu, pada Senin 6 Januari 2025.

"Kemudian yang mendarat di pesisir Pantai Paya Peulawi, Kecamatan Birem Bayeun, pada Sabtu 30 November 2024," kata Kabid Politik Pemerintahan dan Keamanan Badan Kesbangpol Kabupaten Aceh Timur Syamsul Bahri, melansir Antara, Jumat (17/1/2025).

Pihaknya terus berkoordinasi dengan UNHCR dan IOM, lembaga internasional yang menangani imigran Rohingya di penampungan sementara itu.

"Kami juga berharap semua imigran Rohingya bisa segera dipindahkan dari penampungan sementara di Kabupaten Aceh Timur, jangan menunggu sampai semuanya melarikan diri," ujarnya.

Sampai saat ini ada 379 imigran Rohingya yang masih berada di penampungan sementara dari 610 orang yang mendarat di Kabupaten Aceh Timur dalam rentang waktu 2024 hingga awal 2025.

Tercatat sebanyak 346 imigran etnis Rohingya mendarat di sejumlah wilayah di Kabupaten Aceh Timur pada awal Februari serta akhir Oktober dan November 2024.

Pada awal 2025, ada 264 imigran Rohingya mendarat di Kuala Seumilang, menggunakan dua kapal motor.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini