USU Buka Pendaftaran International Undergraduate Program 2026, Ini Syarat dan Biayanya

Program sarjana internasional ini terbuka bagi Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA).

Suhardiman
Senin, 26 Januari 2026 | 15:02 WIB
USU Buka Pendaftaran International Undergraduate Program 2026, Ini Syarat dan Biayanya
Universitas Sumatera Utara. [Instagram @potretusu]
Baca 10 detik
  • Universitas Sumatera Utara (USU) membuka pendaftaran IUP TA 2026/2027 untuk WNI dan WNA, guna penguatan internasionalisasi universitas.
  • Terdapat sembilan program studi dibuka dengan jalur seleksi Academic Track Record, berlangsung pada Februari hingga April 2026.
  • Biaya kuliah IUP mencakup UKT Rp17-19 juta dan IPI Rp30 juta, belum termasuk biaya program internasionalisasi.

SuaraSumut.id - Universitas Sumatera Utara (USU) membuka pendaftaran International Undergraduate Program (IUP) Tahun Akademik 2026/2027. Program sarjana internasional ini terbuka bagi Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA).

IUP USU menjadi salah satu langkah strategis universitas dalam memperkuat internasionalisasi pendidikan tinggi, sekaligus meningkatkan daya saing lulusan di tingkat global. Dengan kurikulum berstandar internasional, penggunaan bahasa pengantar Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia, serta pengalaman belajar lintas negara, program ini menawarkan nilai tambah signifikan bagi calon mahasiswa.

Salah satu keunggulan IUP USU adalah kewajiban mengikuti program internasionalisasi selama satu hingga dua semester di universitas mitra USU. Meski biaya program internasional berada di luar Uang Kuliah Tunggal (UKT), seluruh capaian pembelajaran akan diakui secara akademik oleh USU.

Daftar Program Studi IUP USU 2026/2027

Melansir Antara, pada tahun akademik 2026/2027, USU membuka 9 program studi sarjana internasional, yaitu:

  • Teknik Industri
  • Teknik Mesin
  • Teknik Kimia
  • Arsitektur
  • Manajemen
  • Akuntansi
  • Ilmu Hukum
  • Ilmu Komputer
  • Teknologi Informasi

Program-program ini tersebar di beberapa fakultas unggulan USU dan dirancang untuk memenuhi kebutuhan industri global.

Syarat dan Jalur Pendaftaran IUP USU

Pendaftaran IUP USU 2026/2027 terbuka bagi lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat tahun 2024, 2025, dan 2026, dengan usia maksimal 22 tahun.

Calon peserta juga wajib memiliki sertifikat kemampuan Bahasa Inggris dari lembaga resmi, seperti:

  • TOEFL
  • IELTS
  • TOEP
  • Sertifikat lain yang diakui USU

USU menyediakan dua jalur seleksi, yaitu:

Academic Track Record

  • Pendaftaran: 2 Februari-31 Maret 2026
  • Biaya pendaftaran: Rp800.000
  • Seleksi: 1–10 April 2026
  • Pengumuman: 12 April 2026
  • Registrasi ulang: 13–20 April 2026
  • Perkuliahan mulai: 18 Agustus 2026

2. Admission Test

Jadwal dan ketentuan seleksi akan diumumkan lebih lanjut melalui laman resmi USU.

Biaya Kuliah IUP USU

- Besaran UKT IUP USU berada pada kisaran Rp17 juta – Rp19 juta per semester, tergantung program studi

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini