SuaraSumut.id - Sebuah rekaman video viral di media massa menunjukkan adanya keributan yang melibatkan anggota polisi dengan oknum diduga anggota DPRD Sumatera Utara berinisial KS.
Dalam video yang diduga merupakan rekaman CCTV tersebut, terlihat sejumlah orang berkerumun dan sebagian lainnya saling berhadap-hadapan. Tak lama, aksi dorong dan pemukulan yang mengakibatkan korban terjatuh pun terjadi.
Dalam rekaman tersebut, peristiwa itu terjadi di tempat hiburan, di Jalan Putri Hijau, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat pada Minggu dini hari (19/7/2020).
Dua oknum polisi yang menjadi korban pemukulan, yaitu Bripka KG anggota Brimob Kompi 4 Yon C, dan Bripka MA anggota Ditlantas Polda Sumut.
Kapolda Sumut, Irjen Pol Martuani Sormin menyampaikan kepada Kabarmedan.com (jaringan Suara.com), penyidikan kasus tersebut sudah diserahkan ke Polrestabes Medan secara profesional.
“Karena semua warga negara bersamaan kedudukan dan haknya di depan hukum. Siapapun dia,” ujar Martuani Sormin di RS Bhayangkara, Medan, Senin (20/7/2020).
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Riko Sunarko menambahkan, keributan berawal saat salah seorang telan wanita dari pelaku berinisial K mengaku dipukul oleh anggota polisi.
“(Pemicunya) dari pemeriksaan awal, saudara K (terduga pelaku) menerima pesan dari WhatsApp dari rekan wanitanya bahwa dia dipukul atau apa oleh seseorang yang katanya anggota polisi,” kata Riko.
Riko mengakui, kedua orang yang dipukul adalah anggota polisi. Namun, mengenai keperluan keduanya berada di lokasi tersebut, pihaknya sedang mendalami. Kepolisian juga sedang mendalami adanya dugaan keterlibatan anggota DPRD Sumut.
Baca Juga: Bayar Utang Pakai Uang Palsu Rp 100 Ribuan, Pria di Sumbawa Diringkus
“Masih kita dalami dulu. Nanti setelah gelar akan kita rilis. Ada 17 orang yang diamankan. Siapa saja nama-namanya nanti kita rilis” ujarnya.
Berita Terkait
-
Jadi Tersangka, Anggota DPRD Makassar Pengambil Jenazah PDP Tak Ditahan
-
Ogah Bayar, Wanita Ini Pukul Sopir Taksi Pakai Nampan Kayu
-
Pembangunan Mangkrak, DPRD Pasaman Kerja di Gedung Berdinding Tripleks
-
Diduga Palsukan Ijazah demi Nyaleg, Oknum Anggota Dewan Dipolisikan
-
Diduga Gunakan Ijazah Palsu, Anggota DPRD Klungkung Dilaporkan Polisi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja