SuaraSumut.id - Penyanyi Reza Artamevia mengaku mengkonsumsi sabu sejak empat bulan belakangan. Hal ini diungkapkan Kombes Pol Yusri Yunus selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya.
Dalam pengakuannya, mantan istri Adjie Massaid itu pakai sabu selama masa pandemi virus corona atau COVID-19 karena hanya berada di rumah saja.
"Yang bersangkutan RA ini hasil pemeriksaan memang mengakui bahwa dia menggunakan sabu," terang Yusri Yunus di Polda Metro Jaya pada Minggu (6/9/2020).
"Ini sekitar empat bulan semasa pandemi COVID-19 ini yang memang sering di rumah saja, ini pengakuannya," sambungnya lagi.
Kendati begitu, aparat kepolisian masih akan terus mendalami mengenai motif Reza Artamevia konsumsi narkoba.
"Kami masih mendalami terus karena pengakuan seperti itu, kemudian sama motifnya seperti apapun kami masih dalami," tuturnya.
Pasalnya Yusri Yunus mengatakan bahwa sudah sejumlah selebritis melontarkan jawaban serupa untuk kasus ini.
"Biasanya memang setiap orang yang ditangkap, beberapa public figure kita amankan pasti akan menyampaikan bahwa ini mengisi kekosongan waktu," ucap Yusri Yunus.
"Karena memang di rumah saja, sehingga terpengaruh lagi menggunakan barang haram ini," imbuhnya.
Seperti diketahui, Reza Artamevia ditangkap pada Jumat (4/9/2020). Dia diamankan di restoran di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur.
Dari penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti berupa satu klip sabu dengan berat 0,78 gram. Hasil tes urine sendiri, dia sudah positif sabu.
Sekedar diketahui, ini bukan kali pertama Reza Artamevia tersandung kasus narkoba. Kali ini ditemukan barang bukti berupa sabu. Pada 2016, ia diamankan bersama guru spiritualnya, Aa Gatot Brajamusti saat berada di hotel Kawasan Mataram, Nusa Tenggara Barat.
Namun penangkapan Reza Artamevia yang kedua kali atas kasus narkoba menambah daftar panjang selebriti yang bersinggungan dengan barang haram tersebut.
Beberapa waktu lalu, Jaka Hidayat yang merupakan mantan drummer BIP juga tersandung kasus serupa.
Ada pula Jamal si Preman Pensiun, Anton J-Rocks, Catherine Wilson, hingga bintang FTV yang ditangkap dalam waktu yang berdekatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh