SuaraSumut.id - Seorang gadis remaja bernama Yanti (13) ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Mangaan 2 Medan.
Gadis remaja tersebut ditemukan diduga dengan kondisi luka di sekujur tubuhnya. Gadis tersebut dilarikan ke rumah sakit pada Selasa (8/9/2020).
Informasi dihimpun Suaraindonesia.co.id-jaringan Suara.com, kasusnya telah ditangani Polsek Medan Labuhan sesuai dengan laporan polisi No. LP/670/IX/SU/2020.
Kisah pilu Yanti berawal saat dirinya masih kecil dijemput oleh YZ (53) dari Nias. Yanti lalu dibawa ke rumahnya di Jalan Mangaan 2 Mabar, Medan dan dijadikan anak angkatnya.
Ia disekolahkan hingga SMP di Medan. Awalnya semua berjalan biasa. Hingga Kamis (3/9/2020) Yanti ditemukan tergeletak di depan teras rumah warga yang tak jauh dari rumah keluarga angkatnya.
Warga menemukan Yanti dengan luka di sekujur tubuhnya. Peristiwa tersebut dilaporkan ke kepala lingkungan dan diteruskan ke Bhabinkamtibmas setempat. Yanti kemudian dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.
Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Edy Safari membenarkan adanya laporan tersebut.
"Sudah membuat laporan (LP) dan segera diproses. Saat ini masih minta keterangan saksi, dan Korban masih dirawat di rumah sakit," katanya.
Pihak Keluarga Bantah
Baca Juga: Bantah Putranya Aniaya Deanni, Ini Kronologi Versi Chintami Atmanegara
Sementara itu, pihak keluarga membantah jika Yanti (13) merupakan korban tindak kekerasan oleh keluarga.
Hal itu dikatakan pihak keluarga tempat tinggal korban yang tak lain adalah kerabat dekat dari Yanti melalui kuasa hukumnya Ruben Panggabean saat dikonfirmasi Suara.com, Jumat (11/9/2020).
"Pertama kami ingin mengklarifikasi terkait adanya informasi yang beredar bahwa adik kami Yanti lari dari rumah karena mendapat penganiayaan. Hal tersebut tidaklah benar," kata Ruben Panggabean.
Ruben menjelaskan, Yanti Zega tinggal dirumah adik dari ayahnya (udak) di kawasan Kecamatan Medan Deli. Pada 4 September 2020, kata Ruben, Yanti pergi meninggalkan rumah. Keluarga mendapat kabar jika dia ditemukan oleh warga.
Pihak keluarga yakni kakak kandung korban Hendra Marikurnia Zega kemudian mendatangi rumah warga yang menolong Yanti. Ia lalu membujuk agar Yanti pulang ke rumah.
"Dari dialog itu, Yanti mengatakan kepada abangnya jika belum ingin pulang karena takut dimarahi oleh udaknya. Sehingga pemilik rumah mengatakan kepada Hendra agar Yanti bisa tinggal dirumahnya untuk sementara," kata Ruben.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut