
SuaraSumut.id - Tim SAR bersama warga terus melakukan pencarian terhadap korban banjir di kawasan Tanjung Selamat, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Kekinian sudah lima orang korban jiwa yang ditemukan dan dievakuasi.
"Total ada lima korban jiwa yang ditemukan," kata Kepala Seksi Operasi Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Zul Indra.
yang sudah ditemukan, termasuk yang ditemukan warga ada 5 korban jiwa yang sudah ditemukan," kata Zul Indra, Jumat (4/12/2020).
Baca Juga: Banjir Rendam Permukiman Warga di 7 Kecamatan, Ketinggian Air 3-5 Meter
Zul menyebut, satu jenazah ditemukan Basarnas dengan jenis kelamin perempuan, dan seorang jenazah ditemukan oleh warga.
"Dari korban jiwa yang dikabarkan hilang semula 6 orang, artinya tinggal satu orang lagi. Kita akan terus lakukan pencarian," ungkapnya.
Camat Sunggal, Ismail mengatakan sampai saat ini sebanyak 190 jiwa telah dievakuasi. Warga yang terdampak banjir dievakuasi ke aula Kantor Desa Tanjung Selamat dan di Batalion Arhanud.
"Untuk yang dievakuasi ada 190 jiwa. Mereka ditempatkan di aula Kantor Desa dan Batalion Arhanud," ungkapnya.
Ismail mengatakan, saat ini lima korban jiwa akibat banjir telah dievakuasi ke rumah sakit. Jenazah pertama ditemukan pada pukul 03.00 WIB, kemudian pukul 08.00 hingga pukul 10.00 WIB dua jenazah dan menjelang siang dua jenazah.
Baca Juga: Jateng Selatan Sering Banjir, Pakar: Pentingnya Peta Rawan Banjir
"Jenazah korban sudah dibawa ke rumah sakit," ujarnya.
Berita Terkait
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Ketika Mobil Listrik Wuling Air EV Terabas Banjir, Berjalan Santai Tanpa Halangan
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Tawuran di Medan Belawan, 1 Remaja Tewas Kena Tembak
-
Kejari Medan Tangkap Tersangka Korupsi Penguasaan Aset PT KAI
-
Heboh Kabar Arini Siringo-ringo Jadi DPO, Kuasa Hukum Sebut Berita Hoaks
-
Izin BPRS Gebu Prima Medan Dicabut OJK, LPS Akan Bayar Simpanan Nasabah
-
Malam Berdarah di Labusel, 2 Pria Saling Serang dengan Senapan dan Parang