SuaraSumut.id - Polda Sumut meresmikan markas komando Polisi Pariwisata Danau Toba, di Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Senin (12/4/2021). Markas komando itu diharapkan meningkatkan pelayanan dan keamanan bagi wisatawan.
"Markas komando Polisi Pariwisata ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi seluruh masyarakat dan wisatawan ke Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba ini," kata Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi.
Edy mengajak seluruh elemen masyarakat dan pihak terkait untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan Danau Toba. Sehingga keindahan Danau Toba dapat terus dinikmati hingga generasi mendatang.
Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak mengatakan, mako Pariwisata ini akan mengemban tugas untuk memberikan pelayanan, serta kantibmas bagi para wisatawan.
"Markas Komando Polisi Pariwisata ini akan aktif sejak hari ini, untuk mewujudkan pelayanan dan memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat, secara khusus dalam mendukung Danau Toba sebagai wisata super prioritas," jelasnya.
Dir Ditpamobvit Polda Sumut, Kombes Pol Ferdinan Pasaribu, menambahkan, Pos Ditpamobvit KSPN berkekuatan 20 personil.
"Dengan perlengkapan sarana dan prasarana yang ada saat ini, akan maksimal menjalankan tugas untuk memberi rasa aman, nyaman dan kondusif bagi para pengunjung wisata di Kawasan Danau Toba," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja