SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengajak Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengunjungi Istana Maimun, Jumat (16/4/2021) sore.
Kedatangan rombongandisambut dengan hangat oleh Ketua Yayasan Sultan Makmun Al Rasyid, Ir Tengku Raizan Irfansyah.
Mereka tampak berbincang santai di teras istana. Selanjutnya, mereka berkeliling melihat kondisi Istana Maimun, dan juga mendengar kisah sejarah Kesultanan Deli.
"Hari ini kita kedatangan Wakil Wali Kota Semarang yang juga ketua dari BPK2L (Badan Pengelola Kawasan Kota Lama)," kata Bobby.
Bobby mengatakan, adapun yang menjadi pembahasan mengenai mengembalikan kawasan kota tua di Medan, kembali berjaya dan membantu perekonomian masyarakat.
"Kita hari ini fokus salah satunya mengembalikan kawasan-kawasan kota tua, yang bermanfaat perekonomiannya. Kita minta masukan dan saran dari Ketua BPK2L, ya kita ini minta ilmu-ilmu beliau," kata Bobby.
Bersama dengan Kementerian PUPR, Bobby menjelaskan detail engineering desaign (DED) kawasan kota tua seperti di Kesawan, sudah rampung.
"Hari ini kawasan Kesawan salah satu yang akan kita kerjakan sudah ada DED-nya, tinggal nanti kita berbicara tentang permasalahan sosial disana yaitu bagaimana mensosialisasikan kepada pemilik bangunan, kan sama-sama tahu banyak dimiliki pribadi ini perlu sosialisasi, jadi ketika direvitalisasi tidak kaget lagi," kata Bobby.
Menantu Presiden Joko Widodo ini mengaku, bukan hanya di kawasan Kesawan yang akan direvitalisasi. Istana Maimun sebagai ikon kota Medan juga akan direvitalisasi.
Baca Juga: Waspadai Gempa Berulang di Selatan Lombok - Sumbawa
"Di Semarang sedang dibangun kawasan Melayu, jadi kita tunjukkan disini salah satu ikonnya kota Medan adalah Istana Maimun," ungkap Bobby.
"Kawasan Istana Maimun sebenarnya sudah lengkap semua, DED dan segala macamnya tinggal bangun saja, dan inilah tugas pemerintah Kota Medan, salah satunya adalah untuk memastikan, nanti kami akan berkomunikasi dengan Yayasan, Kesultanan, dan pihak keluarga bagaimana kita cari jalan keluarnya agar bisa diperbaiki, revitalisasi Istana Maimun," sambungnya.
Kembalikan Kejayaan Kota Medan
Wakil Wali kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengapresiasi gerak cepat Bobby dalam upaya merevitalisasi kawasan kota tua di Medan.
"Belum dua bulan tapi ternyata sudah melakukan bagaimana kawasan kota lama ini menjadi kawasan yang kolaboratif antara pariwisata dan industri kreatif," ujar Hevearita.
Ia menerangkan, tujuan Bobby untuk menghidupkan kawasan kota lama, yakni untuk membangkitkan perekonomian.
Tag
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Janjikan Sumatera Utara Bersih dari Narkoba
-
Gerak Cepat Bobby Nasution, Sungai Bedera Kini Bersih dari Sampah
-
Bobby Nasution Minta Pelayanan ASN Tetap Maksimal Selama Ramadhan
-
Kesawan City Walk, Langkah Bobby Bangkitkan Nilai Sejarah dan Budaya Medan
-
Keliling Kesawan Medan, Ridwan Kamil Beri Masukan ke Bobby
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja