SuaraSumut.id - Tim gabungan yang mengevakuasi korban tanah longsor PLTA Batang Toru Kelurahan Wek I, Kecamatan Batang Toru menemukan potongan kepala dan tangan.
Humas Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Isnut Siregar membenarkan penemuan bagian tubuh tersebut.
Bagian tubuh yang ditemukan berupa bagian kepala dengan jenis kelamin anak-anak. Kemudian, jasad wanita tanpa lengan juga ditemukan di lokasi longsor serta potongan tangan pada apukul 09.00 Wib.
“Benar tadi pagi kita menemukan potongan tubuh manusia di lokasi longsor saat proses pencarian. Untuk potongan tubuh bagian kepala itu usianya masih anak-anak,” kata Isnud Siregar dikutip dari Digtara.com--jaringan Suara.com, Sabtu (1/5/2021).
Sementara itu, Kapolres Tapsel, menyampaikan, dugaan sementara, untuk korban yang hilang akibat peristiwa itu ada sekitar 10 orang.
Terhadap 3 jenazah yang sudah ditemukan, akan dilakukan identifikasi ataupun visum et repertum.
“Untuk korban hilang lainnya, sampai saat ini tim masih terus melakukan pencarian,” ujarnya.
Sedangkan Dandim 0212/TS menjelaskan bahwa lokasi tanah longsor tersebut milik masyarakat bernama D Siregar. Dan salah seorang yang menjadi korban adalah penjaga tanah milik D Siregar yakni bermarga Waruwu.
Sebelum kejadian, pihak manajemen PLTA Batang Toru (PT NSHE dan Sinohydro), mendatangi rumah Waruwu.
Kedatangan mereka, guna memberitahukan Waruwu supaya segera meninggalkan lokasi, mengingat curah hujan yang amat tinggi.
Tapi nasib nahas menimpa, 3 orang karyawan dari manajemen PLTA Batang Toru yang mendatangi rumah Waruwu, ikut jadi korban longsor dan hingga kini masih dalam pencarian.
Berita Terkait
-
Sosok Nella Marsella, Dituduh Sesama Jaksa Jovi Andrea Bachtiar Pakai Mobil Dinas buat Pacaran
-
Banjir dan Longsor di Nepal Tewaskan 148 Orang, 58 Masih Hilang
-
Daftar Identitas 12 Korban Tanah Longsor Penambangan Ilegal Di Solok Sumatra Barat
-
Badan Geologi Sebut Tambang Ilegal Tingkatkan Potensi Longsor Lebih Besar di Solok
-
Proyek 'Mercusuar' Jokowi Dibayangi Banjir dan Longsor Besar
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas