SuaraSumut.id - Seorang pria bernama Khairil Anwar (57) ditemukan tewas di kamar rumahnya di Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan Sumatera Utara (Sumut).
Korban ditemukan dalam kondisi kaki dan tangan diikat dan mulut dilakban, Kamis (10/6/2021).
Tewasnya Khairil Anwar pertama kali diketahui oleh anaknya yang saat itu hendak mengantar sarapan ke kediaman korban.
"Saat masuk ke rumah saksi melihat ayahnya sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan tangan dan kaki diikat lakban serta leher dan mulut diikat kain panjang," kata Kapolsek Air Joman, AKP Saut Hutagalung.
Saksi yang melihat ayahnya tergeletak dengan kondisi tak wajar dan kondisi kamar yang telah acak-acakan, sontak memanggil warga untuk meminta pertolongan.
Insiden itu dilaporkan ke Polsek Air Joman. Petugas yang mendapat laporan turun ke lokasi dan melakukan proses penyelidikan awal penyebab kematian korban.
"Kita langsung menuju ke TKP dan melihat leher dan mulut diikat kain sarung. Selain itu kamar korban juga berantakan," ujarnya.
Polisi mengevakuasi jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk keperluan autopsi.
"Terkait pelaku pembunuhan, ini masih dalam penyelidikan menunggu hasil otopsi terhadap jenazah korban," pungkasnya.
Baca Juga: Portugal Menang Telak, Fernando Santos: Masih Banyak Hal untuk Ditingkatkan
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Bocah 9 Tahun di Aceh Timur Tewas Tenggelam di Kolam Pancing
-
Tabrak Mobil Saat Balap Liar, Pemuda Aceh Timur Tewas di Lokasi
-
Pria Ini Tewas Bersimbah Darah Gegara Kepergok Tiduri Istri Teman
-
Maria Goretti Diduga Bunuh Diri, Tewas di Jurang Pantai Sunset Point Uluwatu
-
Maria Goretti, Wanita Cantik Tewas di Jurang Sunset Point Berusia 29 Tahun
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja