SuaraSumut.id - Tim Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Deli Serdang, Sumatera Utara, menggeledah kantor dan rumah Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Deli Serdang, Senin (19/7/2021).
Kasi Penkum Kejati Sumut, Sumanggar Siagian mengatakan, penggeledahan dilakukan sekitar pukul 11.00 WIB. Ia mengaku, penggeledahan terkait dugaan tindak pidana korupsi penyalahgunaan anggaran.
"Tim penyidik Pidsus Kejari Deli Serdang melakukan penggeledahan terkait tindak pidana korupsi penyalahgunaan anggaran kegiatan belanja habis pakai peralatan Kkomputer pada Disdukcapil Kabupaten Deli Serdang tahun anggaran 2020," kata Sumanggar, kepada SuaraSumut.id.
Sumanggar mengatakan, penggeledahan dilakukan mengingat masih adanya surat, dokumen dan data yang dibutuhkan, namun belum diperoleh penyidik guna pembuktian.
"Ini dikarenakan kurang koperatifnya pihak Dinas Dukcapil dalam memberikan data-data yang dibutuhkan," katanya.
Penggeledahan dilakukan berdasarkan penetapan dari Pengadilan Negeri Medan Kelas 1A Khusus Nomor : 10/PGD/PID.SUS-TPK/2021/PN-MDN Tgl 16 Juli 2021 dan Surat perintah Penggeledahan Kepala Kejaksaan Negeri Deli Serdang Nomor : Print- 1165/L.2.14.4/Fd.1/07/2021 tanggal 19 Juli 2021.
"Penggeledahan masih berlangsung. Informasi selanjutnya akan kita sampaikan," tukasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Istri Geledah Dompet Suami, Pas Dibuka Syok Temukan Sesuatu Tak Terduga
-
Kejati Sumut Geledah Kantor PDAM Tirta Lihou Simalungun
-
Kejati Sumut Geledah Kantor BTN Medan, Ini yang Dicari
-
Jaksa Geledah Dinas PUPR dan Kantor Keuangan Daerah Solok Selatan, Ini Kasusnya
-
Kejaksaan Agung RI Geledah Kantor Dinas ESDM Sulawesi Tenggara, Ada Apa ?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana