SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau langsung persiapan lokasi isolasi mandiri di eks Hotel Soechi, Jalan Cirebon, Kecamatan Medan Kota, Kamis (29/7/21).
Bangunan yang terdiri dari 12 lantai dengan kapasitas 247 kamar itu, telah selesai disiapkan sebagai lokasi alternatif masyarakat yang melakukan isolasi mandiri (isoman).
Bobby mengatakan, lokasi isolasi mandiri itu adalah sebagai antisipasi Pemkot Medan ketika terjadi peningkatan angka yang terpapar virus Covid-19.
"Lokasi isoman ini disiapkan sebagai antisipasi Pemko Medan ketika membludaknya angka yang terpapar Covid-19," kata Bobby, dalam keterangannya, Sabtu (31/7/2021).
Suami Kahiyang Ayu itu menjelaskan, untuk para tenaga kesehatan dan pekerja isolasi mandiri terpadu sudah mulai bisa menginap dan beradaptasi pada pekan mendatang.
"Alhamdulillah persiapan tempat isoman ini sudah rampung. Mulai minggu depan para nakes dan pekerja isolasi mandiri terpadu sudah bisa menginap dan beradaptasi," ujarnya.
Bobby menjelaskan, untuk sementara waktu kamar yang disiapkan hanya 1 lantai, dan bila dibutuhkan Pemkot Medan juga sudah menyiapkan tambahan sebanyak 2 lantai.
"Kita menyiapkan satu lantai terlebih dahulu dan kita melihat perkembangan, jika dibutuhkan sudah disiapkan kamar sebanyak 2 lantai lagi. Ukuran kamar juga bervariasi sehingga memungkinkan untuk satu keluarga isoman bersama," katanya.
Selain kamar, kata Bobby, tempat olahraga seperti lapangan basket, kolam renang (khusus tempat berjemur), alat-alat olahraga juga telah disiapkan.
Baca Juga: Klasemen Medali Olimpiade Tokyo: China Mantap di Puncak, Indonesia Makin Turun
"Upaya maksimal dalam menangani warga yang terpapar Covid-19 akan terus dilakukan oleh Pemkot Medan. Kita juga sudah menyiapkan lapangan basket, kolam renang (untuk berjemur), dan alat-alat olahraga di ruang olahraga. Mari kita berusaha maksimal dan berdoa agar Medan secepatnya bebas dari Covid-19 dan kehidupan kembali normal," tandasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati