SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menyebut kasus Covid-19 di Kecamatan Medan Helvetia berangsur turun setelah berkantor di sana. Penurunan jumlah kasus itu seiring dengan menurunnya kasus di Sumatera Utara secara umum.
"Setelah beberapa hari kita lihat pengembangannya, terjadi penurunan kasus Covid-19 di Helvetia, tapi belum signifikan," kata Bobby usai mengikuti rapat paripurna di DPRD Kota Medan, Senin (23/8/2021).
Bobby menjelaskan, Kecamatan Medan Helvetia masih menjadi wilayah zona merah bersama empat wilayah lainnya. Kecamatan ini sebagai penyumbang angka kasus Covid-19 terbanyak di Kota Medan.
Namun demikian, kata Bobby, jumlah kasus di Helvetia dari hasil pengawasan dan pengoptimalan empat poin selama beberapa hari belakangan, mulai menurun.
"Belum signifikan misalnya dari 44 kasus turun menjadi 30, kemudian naik lagi jadi 35 kasus. Yang seperti-seperti itu angkanya belum signifikan," ungkapnya.
Bobby menjelaskan, penurunan kasus Covid-19 di Helvetia belum seimbang dengan penambahan jumlah kasus harian. Hal itu juga terjadi di empat kecamatan zona merah lainnya yang mengalami penurunan kasus yang fluktuatif.
"Kalau dilihat di grafiknya memang turun tapi tidak terlalu banyak, hanya melandai saja. Turun kemudian naik lagi, begitu juga di kecamatan lainnya," bebernya.
Sebelumnya, Bobby merealisasikan rencananya berkantor di Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan.
Bobby mengatakan, berkantor di zona merah adalah salah satu upaya untuk menekan laju angka penularan Covid-19 di wilayah tersebut.
Baca Juga: 7 Potret Artis Blasteran Bareng Ibunda, Akrab Banget Curi Perhatian
Kontributor : Muhlis
Tag
Berita Terkait
-
Datang ke Medan, Erick Thohir Diminta Obat Covid-19 Lebih Banyak oleh Bobby Nasution
-
Bobby Nasution Sebut Kapal Isolasi Terpusat Beroperasi Besok
-
Camat Kaget, Pagi-pagi Bobby Nasution Sudah Berkantor di Kecamatan
-
Bobby Nasution Hapus Anggaran Pembelian Mobil Dinas, Dialihkan Beli Ambulans
-
Bobby Nasution Ngantor di Kecamatan Zona Merah: Sampai Kasus Covid-19......
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana