SuaraSumut.id - Pemerintah Kota atau Pemkot Medan akan menggelar vaksinasi Covid-19 di tingkat lingkungan yang dijadwalkan pada September 2021.
"Selama dua bulan mulai 1 September hingga Oktober. Vaksinasi tingkat lingkungan ini tidak mengganggu suplai vaksin untuk Kota Medan," kata Wali Kota Medan, Bobby Nasution, melansir Antara, Kamis (26/8/2021).
Bobby mengaku, akan menambah jumlah dosis vaksin COVID-19 yang akan didistribusikan oleh pemerintah pusat.
Pihaknya menggandeng RSUP dan salah satu provider untuk mewujudkan vaksinasi lingkungan dengan menargetkan 500 dosis per hari.
"Target kita 500 dosis per hari selama dua bulan yang dilakukan secara bergiliran di tingkat lingkungan, karena jumlah warga yang divaksin masih rendah," tegas Bobby.
Marwan O Baasir mengaku, pihaknya memperhatikan jumlah pasokan vaksin tanpa mengganggu suplai vaksin bagi Kota Medan.
"Saran wali kota, kita sambut baik. Kita sanggup 500 dosis per hari di tingkat lingkungan," ungkap dia.
Terkait lokasi pelaksanaan vaksinasi, ia mengatakan, akan mengikuti petunjuk dari Pemkot Medan.
"Karena pemkot lebih mengetahui peta wilayah vaksinasi di Medan," tukasnya.
Baca Juga: PT KAI Integrasikan Aplikasi PeduliLindungi dengan Sistem Boarding
Berita Terkait
-
Catat! Info Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Malang Agustus - September 2021
-
Tinjau Vaksinasi COVID-19, Wali Kota Kendari Kemudikan Mobil Listrik
-
Luar Biasa, Tank Ambulans Ini Jadi Tempat Vaksinasi COVID-19 Bagi Warga Makassar
-
Bobby Nasution ke Pengelola Mal dan Restoran: Jangan Cek-cek Suhu Saja
-
Susuri Gang Sempit, Bobby Nasution Temui Warga Terdampak Banjir
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus
-
Aceh Alami 1.556 Gempa Bumi Sepanjang 2025
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026