SuaraSumut.id - Seorang wanita muda di Medan, Graciella Candra (22), tidak menyangka rencananya untuk mendatangi pusat perbelanjaan menggunakan taksi online menjadi petaka, pada Kamis (25/11/2021).
Driver taksi online berinisial NLT yang mengantarnya ke tujuan semula bersikap manis. Tidak ada gelagat yang mencurigakan.
Saat dijemput dari kawasan Avros, Jalan Brigjen Katamso, korban duduk di kursi bagian tengah mobil. Sesekali korban mengeluarkan iPhone IX miliknya.
Sesampainya di Jalan Multatuli, NLT tiba-tiba menghentikan laju kendaraannya. Pelaku langsung mencekik leher dan menjambak rambut korban kuat-kuat.
"Pelaku lalu membawa korban ke belakang mobil. Korban disekap dan diikat," kata Wakapolrestabes Medan AKBP Irsan Sinuhaji, Jumat (26/11/2021).
Momen hidup mati seketika dialami wanita muda yang tidak berdaya ini. Usai dibekap di bagasi mobil, pelaku membawa korban ke daerah Patumbak, Deli Serdang.
"Pelaku meminta seluruh barang-barang bawaan korban, setelah itu dibawa ke daerah Patumbak," kata Irsan.
Meski sudah dalam kondisi tak berdaya akibat mendapat kekerasan oleh pelaku, korban mengumpulkan sisa tenaga yang dimilikinya untuk melompat keluar dari mobil.
Baca Juga: Videonya Viral Bawa Senjata Tajam, Pelajar di Kabupaten Serang Ditangkap Polisi
Badannya dengan keras menghantam aspal. Korban yang kesakitan langsung menjerit meminta bantuan warga.
"Pada perjalanan itu korban berupaya meloloskan diri dan korban melompat dari mobil, dan dibantu warga membuat laporan ke Polsek Parumbak," katanya.
Pelaku yang melihat korban kabur tak bisa berbuat banyak. Pelaku kemudian tancap gas membawa barang-barang korban. Sedangkan korban dalam kondisi tertatih-tatih mendatangi Polsek Patumbak.
"Pada 25 November 2021 malam piket Polsek Patumbak menerima laporan dari seseorang yang mengaku korban begal," ungkap Irsan.
Pengikat rambut dan rambut
Pelaku sempat tak mengaku saat diinterogasi petugas di rumahnya di kawasan Patumbak, Deli Serdang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional