SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution melakukan sidak di Jalan Pembantu Lingkungan IV, Kelurahan Titi Kuning, Medan Johor, Kamis (23/12/2021) dini hari.
Sejumlah warga di kawasan itu rupanya sudah tak tahan melihat pengerjaan drainase yang membelah lingkungan mereka dan tak kunjung selesai nyaris enam pekan.
Pengerjaan drainase yang dilakukan swakelola Dinas PU kupak-kapik. Beberapa spesifikasi tak masuk akal dan terkesan asal jadi.
Pada drainase sepanjang kurang lebih 200 meter ada bagian yang dicor dan ada yang disambungkan dengan pipa enam inci. Bak kontrol juga dibuat tanpa bisa dibuka dengan coran permanen.
Lambatnya pengerjaan drainase membuat warga sekitar sulit masuk rumah sendiri. Parkir kendaraan juga terpaksa menumpang di rumah tetangga.
Warga pun mengadu kepada Bobby melalui direct message Instagram pribadinya. Tengah malam tadi Bobby langsung merespons dengan turun ke lokasi.
"Swakelola PU kayak ancur gini, gimana lagi kontraktor kalian," kata Bobby.
"Itu coba lihat bagaimana bisa begitu. Tolong suruh penjabnya bawa gambar pengerjaan drainase ini ke kantor. Tolong ini segera diselesaikan. Harusnya UPT awasi ini. Jangan dibiarkan," tambahnya.
Plt Kadis PU Ferry Ichsan saat ditanya soal proyek drainase mengaku bahwa itu benar swakelola. Bahan yang ada di Dinas PU digunakan dan anggaran yang dikeluarkan hanya untuk membayar tukang.
Baca Juga: Kewajiban Istri Setelah Menikah, Ikuti 3 Hal Ini Agar Hubungan Harmonis
"Jumlah anggarannya nanti saya tanya," katanya.
Pada Sidak tersebut Bobby tampak kesal dan kerap bertanya hal-hal teknis kepada Plt Kadis dan UPT Dinas PU (Unit Pelaksana Teknis). Bobby baru cukup puas saat mendengar penjelasan Kepling ketimbang yang dijelaskan UPT.
Berita Terkait
-
Sidak Pembetonan Gang Asal Jadi, Bobby Nasution Minta Segera Dibenahi
-
Bobby Nasution Akan Kolaborasikan UMKM Bali dan Medan
-
Bobby Nasution Targetkan Vaksinasi 200 Ribu Anak Usia 6-11 Tahun Pekan Ini
-
Ubah Citra Kota Medan, Bobby Nasution Minta Bantuan Arsitek
-
Edy Rahmayadi Diminta Tiru Bobby Nasution
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut