SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution melakukan sidak di Jalan Pembantu Lingkungan IV, Kelurahan Titi Kuning, Medan Johor, Kamis (23/12/2021) dini hari.
Sejumlah warga di kawasan itu rupanya sudah tak tahan melihat pengerjaan drainase yang membelah lingkungan mereka dan tak kunjung selesai nyaris enam pekan.
Pengerjaan drainase yang dilakukan swakelola Dinas PU kupak-kapik. Beberapa spesifikasi tak masuk akal dan terkesan asal jadi.
Pada drainase sepanjang kurang lebih 200 meter ada bagian yang dicor dan ada yang disambungkan dengan pipa enam inci. Bak kontrol juga dibuat tanpa bisa dibuka dengan coran permanen.
Baca Juga: Kewajiban Istri Setelah Menikah, Ikuti 3 Hal Ini Agar Hubungan Harmonis
Lambatnya pengerjaan drainase membuat warga sekitar sulit masuk rumah sendiri. Parkir kendaraan juga terpaksa menumpang di rumah tetangga.
Warga pun mengadu kepada Bobby melalui direct message Instagram pribadinya. Tengah malam tadi Bobby langsung merespons dengan turun ke lokasi.
"Swakelola PU kayak ancur gini, gimana lagi kontraktor kalian," kata Bobby.
"Itu coba lihat bagaimana bisa begitu. Tolong suruh penjabnya bawa gambar pengerjaan drainase ini ke kantor. Tolong ini segera diselesaikan. Harusnya UPT awasi ini. Jangan dibiarkan," tambahnya.
Plt Kadis PU Ferry Ichsan saat ditanya soal proyek drainase mengaku bahwa itu benar swakelola. Bahan yang ada di Dinas PU digunakan dan anggaran yang dikeluarkan hanya untuk membayar tukang.
Baca Juga: Cara Jadi Agen BRILink, Lengkap dengan Syarat dan Keuntungannya
"Jumlah anggarannya nanti saya tanya," katanya.
Pada Sidak tersebut Bobby tampak kesal dan kerap bertanya hal-hal teknis kepada Plt Kadis dan UPT Dinas PU (Unit Pelaksana Teknis). Bobby baru cukup puas saat mendengar penjelasan Kepling ketimbang yang dijelaskan UPT.
Berita Terkait
-
Vanessa Nabila Kalah Saing, Clara Wirianda Punya Pendidikan Lebih Mentereng
-
Penasehat Hukum Edy Rahmayadi Bantah Tudingan Korupsi Benteng Putri Hijau
-
Penasehat Hukum Edy Rahmayadi Sebut Korupsi Itu Biasa, Nama Jokowi-SBY Ikut Dibawa-bawa
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Akhirnya Diringkus
-
Program PSR Jadi Andalan Pemerintah Dorong Peningkatan Produksi Sawit
-
Penikaman di Sekolah di China, 8 Tewas dan 17 Luka-luka
-
Kedipkan Mata ke Istri Orang, Pria di Aceh Tewas Dibacok-Digorok
-
Antisipasi Tingginya Hujan, KAI Sumut Siapkan AMUS