SuaraSumut.id - Polisi telah mengetahui ciri-ciri pelaku yang merampok di BRILink Desa Tambah Subur, Kecamatan Way Bungur, Lampung Timur pada Jumat (21/1/2022). Akibat aksi tersebut, karyawan bernama Leli Agustin (20) BRILink setempat tewas karena ditembak pelaku.
"Kami sedang menyelidiki pelaku dan dalam proses pengejaran. Insya Allah tertangkap, karena ada beberapa saksi-saksi yang melihatnya dan ciri-cirinya, mudah-mudahan segera tertangkap," kata Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky A Nasution, Sabtu (22/1/2022).
Dalam peristiwa perampokan itu, pelaku yang seorang diri berpura-pura hendak menarik uang dan mendatangi gerai BRILink sebanyak tiga kali.
"Peristiwanya, pelaku berpura-pura mengambil uang di BRILink, sampai tiga kali datang," katanya.
Kemudian, saat pertama datang, pelaku berpura-pura akan mengambil uang Rp 100 juta, dan dijanjikan karyawan BRILink, jika mau mengambil Rp 100 juta harus janjian terlebih dulu.
Kemudian, pelaku pergi dan satu jam kemudian pelaku datang kembali, dan berpura-pura mau mengambil uang Rp 60 juta. Lantas, karyawan BRILink tidak bisa Rp 60 juta dan pelaku pergi lagi.
Lalu pada sorenya sekitar pukul 17.00 WIB pelaku kembali datang, dan berpura-pura mau mengambil uang Rp 50 juta.
"Kalau Rp50 juta bisa. Setelah ditunjukkan uangnya di tas, pelaku mengeluarkan pistol dan yang punya BRILink ini langsung sembunyi di bawah meja. Tas yang berisi uang kemudian dibawa pelaku dan karyawan BRILink ini mengejar menahan motor pelaku, lalu kemudian karyawan ini ditembak pelaku," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Sadis, Dua Jurnalis Tewas Ditembak Geng Musuh Saat Wawancara Ketua Geng Saingan
-
Perampok Tewaskan Driver Taksi Online di Medan Tewas Ditembak Polisi
-
Tragis, 3 Siswa SMA Tewas Ditembak Teman Sendiri
-
Diduga Pelaku Penembakan Pos Polisi Aceh Tewas Ditembak
-
1 Prajurit Tewas, TNI Duga Penyerangan Markas Koramil Terkait HUT Papua Merdeka 1 Desember
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus