SuaraSumut.id - Bupati Asahan H. Surya melakukan kunjungan studi tiru ke Mal Pelayanan Publik Payakumbuh, Sumatera Barat. Tujuannya untuk menggali informasi dalam pelayanan terbaik kepada masyarakat, Rabu (23/3/2022).
H Surya mengaku sangat terkesan dengan layanan yang diberikan Pemkot Payakumbuh kepada masyarakat.
Pasalnya, Pemkot Payakumbuh sudah mampu menyajikan semua urusan bagi masyarakat dalam pelayanan satu atap sekaligus satu kantor dengan pemerintahannya.
"Saya sangat terkesan dengan pelayan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Payakumbuh. Selain mengurus urusan administrasi kependudukan, masyarakat juga bisa berinteraksi langsung dengan kepala daerah dan pejabatnya," katanya.
Surya mengaku, hal tersebut patut ditiru oleh Pemkab Asahan nantinya.
"Ini satu hal yang patut kami tiru di Kabupaten Asahan nantinya," ujarnya.
Wali Kota Payakumbuh yang diwakili Asisten Ekonomi Pembangunan Elzadaswarman mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang disampaikan Bupati Asahan.
"Apa yang kita capai tidak lepas dari bimbingan dari Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi yang selalu memberikan semangat dan bimbingan kepada aparaturnya," jelasnya.
"Untuk saat ini, Payakumbuh belumlah yang terbaik, namun Insya Allah akan terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat," tukasnya.
Baca Juga: Ratusan Pasukan Raider Dikerahkan ke Papua
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?