SuaraSumut.id - Pesepeda wanita menjadi korban penjambretan di Jalan Sepi Belutu Medan, Kamis (3/3/2022). Korban diketahui bernama Regina Safri alias Rere, yang disebut sebagai fotografer asal Jakarta.
Dalam unggahan insta story korban, peristiwa terjadi saat ia sedang bersepeda di lokasi kejadian sekitar pukul 08.00 WIB.
"Jadi jam 8 pagi saya sepedaan, terus tas saya ditarik (dibegal) sama dua pria yang naik motor," tulisnya.
"Tali tas putus di leher saya, tas keambil mereka (pelaku begal)," sambungnya.
Korban disebut kehilangan tas berisi ponsel. Aksi begal itu juga membuat korban jatuh dari sepeda dan mengalami luka-luka.
"Sepeda saya terbang masuk got (paret). Saya terbentur beton di pinggir beton," ujarnya.
Sejumlah orang yang melihat kejadian ini lalu membawa korban ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan medis.
"Ini aku syoknya belum ilang," tulisnya.
Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus mengatakan, pihaknya telah turun tangan untuk menyelidiki kasus penjambretan ini.
Baca Juga: Nothing, Perusahaan Besutan Eks Pendiri OnePlus, Akan Luncurkan Ponsel Perdana di April
"Anggota sudah cek TKP tapi warga sekitar TKP tidak mengetahui kejadian begal tersebut," katanya kepada suarasumut.id.
Firdaus mengaku, pihaknya telah membentuk tim dan sedang melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus ini.
"Mohon waktu kami lakukan penyelidikan dan ungkap pelakunya," pungkasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Viral Aksi Jambret Sasar Pesepeda di Flyover Senayan, Polisi Buru Pelaku
-
Dr Tirta Unggah Foto Pelaku Percobaan Jambret Pesepeda di Senayan, Polisi Turun Tangan
-
Viral Puluhan Santri Kejar Jambret di Lingkungan Ponpes La Idrus Lebak
-
Ancam Polisi Pakai Sajam, Buron Begal dan Jambret di Medan Ditembak Mati
-
Niat Curi Hp, Jambret di Pontianak Justru Ketinggalan Tas, Isinya Lengkap KK dan KTP
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja