SuaraSumut.id - Seorang wanita tua berusia 65 tahun, Rugun Manalu, dilaporkan tewas tersambar petir saat sedang memasak pakan ternak di belakang rumahnya di Dusun I Desa Pagar Batu Kecamatan Sipoholon Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara (Sumut).
Peristiwa nahas itu terjadi pada Jumat (22/4/2022) sore. Korban mengalami luka bakar usai disambar petir dan sempat dilarikan ke Puskesmas terdekat. Sayangnya, nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia.
"Anak korban Tolhas Rumabutar menerangkan sebelum petir menyambar ibunya, mereka sama-sama pulang dari ladang ke rumah karena hujan disertai petir," kata Kasi Humas Polres Taput Aiptu W Baringbing kepada wartawan, Sabtu (23/4/2022) pagi.
Sesampainya di rumah, anak korban langsung masuk ke dalam rumah, sedangkan ibunya masih duduk di belakang rumah sambil memasak pakan ternak babi.
"Tidak berapa lama kemudian, Petir datang dengan kuat tepat di belakang rumahnya sehingga anak korban pergi ke belakang hendak mengajak ibunya agar masuk ke dalam rumah," ujar W Baringbing.
Setelah tiba dibelakang, lanjutnya mengatakan saksi melihat ibunya sudah terkapar dengan kondisi badan terbakar beserta satu ekor ternak babi (mati) di dalam kandangnya.
Sontak, melihat ibunya sudah tergeletak di tanah dengan kondisi terbakar, sang anak pun bersorak-sorak minta tolong kepada tetangga.
W Baringbing melanjutkan saat tetangga berdatangan, korban dibawa ke Puskesmas terdekat untuk pertolongan pertama. Karena puskesmas tidak sanggup lalu dirujuk ke Rumah Sakit Tarutung namun diperjalanan korban sudah meninggal dunia.
"Saat ini jenazah korban sudah disemayamkan rumah duka di Desa Pagar Batu untuk acara keluarga," pungkasnya.
Baca Juga: Viral Video Petugas Satpol PP Keroyok Pedagang di Pasar Nias, Ini Tanggapan Polisi
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Peringati Hari Bumi 2022, Pemuda Peduli Lingkungan Demonstrasi di Kota Medan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Medan dan Sekitarnya Hari ini 22 April, Cek di Sini!
-
Cek di Sini, Jadwal Imsak Kota Medan dan Sekitarnya Jumat 22 April
-
Belasan Pasangan Terjaring Operasi Pekat di Tebing Tinggi
-
Identitas Mayat Pria Penuh Luka di Tanjung Balai Terungkap, Ternyata Warga Deli Serdang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari