SuaraSumut.id - Penjualan tiket kereta api (KA) arus mudik dan balik Lebaran 1443 Hijriah di Sumatera Utara (Sumut) melebihi target yang ditetapkan Manajemen PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumut.
"Target KA antar kota dan lokal Lebaran ini hanya 95.801. Sedangkan realisasi penjualan selama 22 April-13 Mei sudah 102.936 tiket," kata Manager Humas PT KAI Divre 1 Sumut, Mahendro Trang Bawono, dikutip dari Antara, Minggu (8/5/2022).
Realisasi pesanan tiket/jumlah penumpang yang diangkut sebanyak 102.936 itu terdiri dari kereta antarkota 53.762 dan kereta lokal 49.174.
Menurutnya, puncak arus mudik Lebaran terjadi pada 30 April dengan jumlah penumpang 5.240 orang.
Sementara untuk arus balik, diperkirakan terjadi pada 8 Mei dengan prakiraan bisa mencapai 5.899 pelanggan.
"Sebagian besar tingkat keterisian/okupansi KA sudah mencapai 100 persen," katanya.
Tiket KA Siantar Ekspress, relasi Siantar - Medan hingga 8 Mei, misalnya sudah terjual habis. TiketbKA Putri Deli relasi Tanjungbalai - Medan juga sudah terjual 100 persen.
Sedangkan okupansi untuk KA Sribilah relasi Rantauprapat - Medan hingga 8 Mei sudah mencapai 66 persen.
“Kalau ditotal, masih tersedia 22.001 tiket untuk arus balik dari KA Putri Deli relasi Medan - Tanjungbalai dan KA Sribilah (Medan - Rantauprapat - Medan),"ujar Mahendro. (Antara)
Baca Juga: Hujan Lebat, BMKG Imbau Warga Waspada Potensi Longsor dan Banjir di Sumut
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Silaturahmi ke Rumah Edy Rahmayadi di Momen Lebaran 2022
-
Hari Kedua Lebaran, Arus Kedatangan Penumpang di Daop 6 Yogyakarta Masih Tinggi
-
15.447 Narapidana di Sumut Dapat Remisi Idul Fitri, 118 Orang Langsung Bebas
-
Ribuan Warga Sumut Shalat Idul Fitri Bareng Edy Rahmayadi dan Bobby Nasution di Lapangan Merdeka Medan
-
H-1 Idul Fitri, Arus Mudik di Perbatasan Sumut-Riau Terpantau Padat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy