SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menegaskan bahwa tugas TNI adalah menjaga kedaulatan rakyat.
Hal tersebut dikatakan Edy saat menghadiri hari ulang tahun Kodam I Bukit Barisan ke-72, pada Senin 20 Juni 2022.
"TNI ini tak mengenal warna dalam partai, dia hanya berbicara di tugas itu, menjaga kedaulatan negara, tak boleh dia keluar," kata Edy melansir Medanheadlines.com--jaringan Suara.com, Selasa (21/6/2022).
Edy mengatakan, tugas TNI pertama menjaga teritorial. Namun demikian, Forkopimda juga bersinergi mendukung tugas-tugas yang terkait dengan kedaulatan.
Baca Juga: Dibiarkan Makan Sendiri Balita Malah Lakukan Hal Tak Terduga dengan Nasinya
"Di dalam Sismenas (Sistem Manajemen Nasional), sudah diatur tugas masing-masing, ada eksekutif, legislatif dan yudikatif, gubernur tidak bisa apa-apa tanpa itu," kata Edy.
Mantan Pangkostrad ini juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk Kodam I Bukit Barisan.
"Semoga Tuhan memberikan kemudahan untuk Kodam dalam tugasnya mengabdi untuk bangsa, kita pun harus bersama sama melewati kondisi pandemi ini," ujar Edy.
Pangdam I Bukit Barisan Mayjend TNI Achmad Daniel Chardin berharap HUT ke-72 ini dijadikan momentum untuk merefleksikan dan mengevaluasi apa yang telah dilakukan jajaran Kodam dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Khususnya di wilayah Sumatera Bagian Utara, karena kekhasan Kodam I ini bertugas di empat provinsi,” kata Achmad.
Berita Terkait
-
Tol di Sumatera, Kalimantan, dan Bali Dipadati Kendaraan! Ini Pemicunya
-
Formappi Kritisi Dasco, Revisi UU Polri Dikhawatirkan Bernasib Sama Seperti RUU TNI hingga RUU BUMN
-
Surya Paloh Nyaris 'Sulap' Kantor NasDem Bali Jadi Kedai Kopi! Ini Penyebabnya Batal
-
18 Rumah Dinas TNI di Aceh Terbakar Hebat saat Libur Idul Fitri, Penyebabnya Masih Misteri!
-
Warganet Geram Lihat Warga di Jakbar Rela Antre untuk Tandatangani Petisi Dukung UU TNI Demi Sembako
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Pemprov Sumut Target Peremajaan Sawit Rakyat 11.000 Hektare, Ini Alasannya
-
Banjir Rendam Ratusan Rumah di Aceh Selatan, 644 Warga Terdampak
-
Perwira Polisi di Labusel Sumut Dituding Pesta Narkoba saat Lebaran 2025, Ini Faktanya
-
KAI Tambah Kursi Penumpang Rute Medan-Rantau Prapat untuk Arus Balik Lebaran 2025
-
Viral Sepeda Motor Masuk Tol Medan-Kualanamu, Pengendara Mengaku Ikuti Maps