SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution memberikan hadiah tiket pesawat untuk tiga pelajar jalan-jalan ke Jakarta. Hal tersebut diungkap Bobby saat penutupan Porkot Medan XII tahun 2022 di Stadion Teladan Medan.
Dilihat dari akun instagram @bobbynst, suami Kahiyang Ayu terlihat mengajak ketiga pelajar mengobrol di atas podium. Kepada Bobby, pelajar itu menyampaikan permintaan ingin naik pesawat.
"Tadi minta naik pesawat ngapain?" kata Bobby melansir Deli.Suara.com, Senin (15/8/2022).
Dengan malu-malu pelajar tersebut mengaku belum pernah naik pesawat terbang.
"Belum," kata salah seorang siswa.
Bobby bertanya kepada salah seorang siswa bernama Muhammad Dafa, apakah sudah pernah naik pesawat terbang dan jawabannya sama.
"Kalau bisa naik pesawat mau ajak siapa?" tanya Bobby.
Pelajar itu menjawab ingin naik pesawat bersama dengan orang tuanya, sekaligus jalan-jalan ke Jakarta.
"Ke mana Dafa? Ke Jakarta. Belum pernah ke Jakarta?" ucap Bobby.
Baca Juga: Resmi! Emak Ancam Kasir Alfamart Gegara Kepergok Maling Cokelat Dipolisikan Hotman Paris
Melihat harapan ketiga pelajar itu, menantu Presiden Jokowi ini pun memenuhinya.
"Yaudah Dafa, Kristian, sama Ilham nanti kalau libur sekolah ajak orang tuanya ke Jakarta. Nanti saya belikin tiketnya," kata Bobby.
Bobby berpesan kepada seluruh siswa di Medan agar giat belajar.
"Belajar yang giat ya nak,biar nanti liburan sekolah jalan-jalan naik pesawat," tulisnya.
Unggahan Bobby tersebut langsung ramai dikomentari netizen.
"Alhamdulillah terimakasih pak @bobbynst semoga sehat selalu berkah karena yang hadir paling pertama ini SMPN 15 medan gak sia-sia siswanya dapat tiket gratis liburan walaupun guru pendampingnya gak kedapatan," kata nitizen.
Berita Terkait
-
Dipimpin Bobby Nasution, Pemkot Medan Terbaik Pertama di Indonesia dalam Transaksi E-Katalog Lokal
-
Street Race KMB, Bobby Nasution: Wadah Anak Muda Hobi Balapan
-
Bobby Nasution Beri Hadiah Tiket ke Jakarta Buat 3 Siswa di Medan: Belajar yang Giat Ya Nak
-
Bobby Nasution Jadikan Ekonomi Kreatif Kekuatan Baru di Medan
-
Bobby Nasution Borong Produk UMKM di Ajang Indonesia City Expo Apeksi Padang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh