SuaraSumut.id - Listrik di delapan kecamatan di Tapanuli Utara (Taput) padam usai gempa magnitudo 6,0 mengguncang daerah tersebut, Sabtu (1/10/2022).
Hingga saat ini petugas PLN masih memperbaiki jaringan listrik yang rusak akibat gempa tersebut.
"Gempa menyebabkan beberapa infrastuktur rusak. Yang terdampak delapan kecamatan," kata Manajer Humas PLN UIW Yasmir Lukman.
Dirinya mengatakan, kerusakan yang terjadi seperti kabel jatuh dari penyangganya, tiang transmisi tumbang dan patah, trafo distribusi posisi miring dan lainnya.
Lebih dari 82 ribu rumah warga di delapan kecamatan dilanda mati listrik. Petuags masih berupaya agar kelistrikan kembali normal.
"Saat ini kondisi kelistrikan di Taput telah pulih meski belum 100 persen. Petugas kita terus berupaya semaksimal mungkin melakukan recovery di lapangan," ujarnya.
Diketahui, gempa bumi mengguncang Tapanuli Utara, pada Sabtu (1/10/2022) dini hari. Tak hanya sekali, gempa susulan juga terjadi puluhan kali.
Gempa yang terjadi menyebabkan kerusakan bangunan rumah warga, rumah ibadah dan bangunan lainnya. Satu orang meninggal dunia dan puluhan orang mengalami luka dalam bencana alam tersebut.
Kontributor : Budi warsito
Baca Juga: Agar Tidak Menyesal, 5 Hal ini Tidak Boleh Dilakukan dalam Hidup Kita
Tag
Berita Terkait
-
Gempa Tapanuli Utara: Puluhan Orang Luka-luka dan Ratusan Rumah Rusak Parah
-
Pasca Gempa Taput, Pertamina Pastikan Ketersediaan dan Penyaluran BBM-LPG Aman
-
Gempa Taput Bikin Listrik di 8 Kecamatan Padam, Begini Penjelasan PLN
-
Gempa Taput, BMKG Imbau Masyarakat Tidak Dekati Lereng dan Perbukitan
-
6 Fakta Gempa Tapanuli Utara, Magnitudo 6 Guncang Daratan Sejak Dini Hari
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh