SuaraSumut.id - Seorang pelaku pencurian beraksi di kawasan pemukiman warga di Jalan Melati Desa Sampali Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (7/10/2022) dini hari.
Dalam aksinya, pelaku memasuki rumah korban dan menggasak dua unit handphone (HP) yang berada di dalam rumah yang disatroninya.
Tak hanya maling HP, pelaku juga melakukan perbuatan cabul terhadap salah seorang wanita penghuni rumah. Korban yang mengalami perbuatan tidak senonoh itu menangis histeris.
Warga sekitar yang mengetahui kejadian ini lalu mengamankan pelaku dan kemudian menghajarnya beramai-ramai.
Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan Iptu Ahmad Albar ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat malam, mengatakan pihaknya yang mendapat informasi ini kemudian turun ke lokasi.
"Terhadap pelaku sudah kita amankan, saat ini sudah berada di Polsek Percut Sei Tuan dan sedang diperiksa," ujarnya.
Ahmad menjelaskan dari pemeriksaan pelaku mengakui hendak memperkosa korban wanita yang berada di dalam rumah.
"Pelaku ada niat mau memperkosa. Begitu pelaku mau membuka celana (belum sempat terbuka) korban sudah menjerit dan terdengar oleh kawan korban," kata Kanit.
Pelaku yang ketakutan karena aksinya dipergoki kemudian kabur lewat jendela. Namun, pelarian pelaku tak lama, warga sekitar yang mendengar kejadian itu kemudian mengejar dan menangkap pelaku.
Baca Juga: Jadwal Sholat Medan Hari Ini Jumat 7 Oktober 2022
Detik-detik pelaku menjadi bulan-bulanan dihajar warga juga terekam video dan menjadi viral di media sosial.
Dalam video yang diterima dari pesan WhatsApp (WA), tampak pelaku dibawa ke kantor desa. Dalam posisi duduk di bawah lantai, pelaku dihajar beramai-ramai oleh warga.
Salah seorang emak-emak yang kesal melihat itu turut menghajar pelaku cabul itu. Dalam video juga terlihat korban seorang wanita yang hendak diperkosa pelaku menangis terisak-isak karena perbuatan pelaku.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Tahanan Kasus Pencurian Tewas di Sel Polsek Pancur Batu Deli Serdang, Ini Penjelasan Polisi
-
Polisi Ringkus 2 Orang Diduga Pelaku Pengerusakan Pesantren di Sibolangit
-
Jadwal Liga 2 Hari Ini: Ada PSDS vs Semen Padang
-
Akhir Pelarian Perampok Sadis yang Bunuh Pria di Deli Serdang, Pelaku Terkapar Ditembak
-
Pembunuh Sadis yang Bunuh-Rampok Henri alias Go Ahen Ditangkap, Lihat Kedua Kakinya Jebol Ditembak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja