SuaraSumut.id - Warga yang bermukim di kawasan Jalan Pengayoman Medan, dibuat geger. Pasalnya, pasangan kekasih tertabrak kereta api jurusan Binjai-Medan.
Peristiwa itu membuat sang pemuda berinisial L (19) warga Kecamatan Medan Denai ditemukan tewas. Sedangkan sang pacar berinisial PAN (19) mengalami luka-luka.
Kejadian itu juga mengakibatkan ibu dari pacar korban berinisial S (54) juga mengalami luka-luka karena tersambar kereta api.
Kepala Lingkungan (Kepling) setempat Bibma mengatakan, awalnya pasangan kekasih dan ibunya ini terlibat pembicaraan serius di bantaran rel kereta api.
"Informasi dari saksi yang melihat bahwasanya mereka ada pembicaraan yang serius di bantaran rel kereta api itu," katanya kepada SuaraSumut.id, Rabu (26/10/2022).
Saat sedang serius mengobrol, kata Bibma, tiba-tiba melintas kereta api jurusan Binjai-Medan.
"Sehingga kemungkinan ketiga korban tidak mendengar adanya kereta api yang melintas di lokasi tersebut dan menabrak ketiga korban," ungkap Bibma.
Warga yang melihat kemudian melapor kepada Kepling dan diterukan kepada pihak berwajib. Ketiga korban lalu dievakuasi ke rumah sakit terdekat.
"Kalau masalah apa yang mereka bicarakan saya tidak tahu, tapi sepertinya serius," pungkasnya.
Baca Juga: Olla Ramlan Buka-bukaan Bocorkan Tentang Status Reza Rahadian, Ternyata Begini
Kanit Lantas Polsek Medan Barat Iptu Andita Sitepu menambahkan, pihaknya yang mendapat informasi kejadian ini juga telah turun ke lokasi.
"Yang menangani Unit Reskrim karena kejadiannya tidak di jalan raya," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Ngeri Kali! Seorang Warga Tewas Tertabrak Kereta Api di Deli Serdang
-
Rombongan Mobil Pulang dari Hajatan Tertabrak Kereta Api di Nganjuk, 2 Tewas 3 Kritis
-
Mobil Tertabrak Kereta Api di Nganjuk, 2 Orang Tewas dan 3 Lainnya Kritis
-
Siswa SMK Fatahillah Tewas Tertabrak Kereta Api, Terseret Hingga 120 Meter
-
Tragis! Wanita Misterius Tertabrak Kereta Api sampai Terlempar dan Meninggal
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat