SuaraSumut.id - Pabrik pengolahan getah karet di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut), terbakar, Senin (21/11/2022) dini hari.
Pabrik tersebut berada di Jalan M. Yamin Kisaran di Kelurahan Kedai Ledang, Kecamatan Kisaran Timur Kabupaten Asahan. Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 00.39 WIB dini hari.
Api membakar bagian bangunan penjemuran pengelolaan getah karet dan bangunan lainnya yang ada di sekitarnya.
Sejumlah mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Asahan tiba di lokasi kejadian, namun api sangat besar sehingga petugas belum mampu menjinakkan api. Selain itu, hadir sejumlah petugas kepolisian mengamankan lokasi dan pihak Kecamatan.
Baca Juga: Warga Asahan Buta Usai Vaksin Booster, Saraf Matanya Rusak
Personil Polres Asahan yang dipimpin Ipda Candra Ritonga selaku Perwira pengendali(Padal) saat mengamankan lokasi bersama sama warga berupaya sekuat tenaga memadamkan api yg sudah melahap pabrik karet dengan peralatan seadanya.
" Apinya sangat besar., Kini api sudah padam" ucap Chandra, Senin (21/11/2022) di lokasi sembari mengucapkan terimakasih atas informasi yang diberikan masyarakat sehingga kebakaran ini bisa segera ditangani.
Terkait kerugian dan penyebab, Chandra menyebutkan pihaknya belum bisa menilai kerugian, pasalnya pihaknya masih melakukan proses. Begitu juga dengan sebab kebakaran. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap