SuaraSumut.id - Salah satu alat pemantau aktivitas Gunung Sinabung di Desa Sigarang Garang, Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumbar), dilaporkan terbakar.
"Dugaannya masyarakat membakar lahan dan kebetulan alat pemantauan kita ada di sana," ujar Ketua Pos Pengamatan Gunung Api Sinabung, Armen Putra, Jumat (2/6/2023).
Menurutnya, alat pemantau itu diketahui terbakar pada saat tidak mengirim data ke pusat pengamatan pada Kamis (1/6) siang. Kemudian keesokannya tim melakukan pemantauan secara langsung di lokasi, ternyata alat pemantauan sudah terbakar dan juga lahan yang ada di kawasan tersebut juga terbakar.
"Alat yang terbakar merupakan stasiun seismik dan stasiun deformasi yang berfungsi untuk memantau aktivitas gunung api dan gerakan lempeng di sekitar lokasi Gunung Sinabung," ujar Armen.
Dia mengatakan alat pemantauan yang terbakar memiliki 12 titik yang berada di area Gunung Sinabung.
"Cuma karena dekat dengan gunung, biasanya menjadi referensi untuk pendataan. Tapi alat lain masih bisa membaca dalam pemantauan pergerakan gunung api tersebut," ucap Armen.
Pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan kementerian terkait untuk penggantian alat yang terbakar tersebut
"Kita sudah laporkan untuk perbaikan, ya kita akan usahakan secepatnya mungkin pergantian peralatan, karena peralatan ini tidak ada di pasaran, jadi kita perlu pengadaan lagi," katanya. (Antara)
Baca Juga: PSMS vs Karo United, Ayam Kinantan Pede Curi Poin Maksimal di Laga Derbi
Berita Terkait
-
Dua Maling Lembu di Karo Sumut Tewas Diamuk Massa, Begini Kejadiannya
-
Usai Masuk ke Pemukiman Warga, Orang Utan di Karo Mati dengan Kondisi Tulang Punggung Retak
-
Heboh Satpol PP Lawan Anak SMK di Karo Sumut, Begini Penyebabnya
-
Kabur Usai Tikam Warga hingga Tewas, Mantan Anggota DPRD Karo Akhirnya Menyerahkan Diri
-
Eks Anggota DPRD Tikam Warga hingga Tewas di Warung Tuak, Polisi Buru Pelaku
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini