SuaraSumut.id - Polisi menangkap pelaku begal sadis yang menewaskan mahasiswa UMSU di Jalan Mustafa Medan. Hal ini disampaikan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (21/6/2023).
"Iya beberapa pelakunya sudah diamankan," katanya.
Dirinya mengaku sampai saat ini polisi masih melakukan pengembangan untuk mencari pelaku lainnya yang terlibat begal. Valentino masih belum mau memberikan penjelasan mengenai identitas pelaku, pihaknya masih melakukan pengembangan.
"Tim masih di lapangan melakukan pengembangan, nanti kita sampaikan," jelasnya.
Baca Juga: Konten Edukasi TikTok STEM: Tambahkan Fitur Baru Tentang Sains dan Teknologi
Informasi yang dihimpun pelaku yang ditangkap berinisial A, MR, NA, dan R. Keempat pelaku terkapar ditembak polisi di bagian kakinya.
Sebelumnya, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), bernama Insanul Anshori Hasibuan menjadi korban keganasan begal di Jalan Mustafa, Medan.
Saat kejadian korban sedang mencari makan, Rabu (14/6/2023) sekitar pukul 03.00 WIB. Dari kosnya di Jalan Pasar III, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan.
Saat melintas di lokasi kejadian, Insanul yang diboncengan bersama temannya menggunakan sepeda motor dipepet pelaku menggunakan dua sepeda motor, yang membawa celurit.
Korban terjatuh dari sepeda motor, setelah ditarik oleh pelaku dan diduga pelaku menusukkan senjata tajam tersebut, ke tubuh korban. Sedangkan rekan korban berhasil menyelamatkan diri dari.
Baca Juga: Tegar Terima Putusan Rezky Aditya Sah Jadi Ayah Anak Wenny Ariani, Citra Kirana: Saya Berusaha Kuat
Warga kemudian membawa korban ke rumah sakit. Namun, kondisi luka parah dialami kader mahasiswa itu, membuat nyawanya tidak tertolong lagi dan meninggal dunia.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Rudi Simamora Ditangkap Atas Dugaan Penistaan Agama di Deli Serdang
-
Masinton Pasaribu Dilaporkan ke Polrestabes Medan, Apa Kasusnya?
-
Pendidikan dan Umur Clara Wirianda, Jadi Perbincangan Usai Digosipkan dengan Bobby Nasution
-
Bobby Nasution Cuti Pilgub Sumut 2024, Aulia Rachman Ditunjuk Jadi Plt Wali Kota Medan
-
Kapolri Tunjuk Kombes Gidion Arif Jadi Kapolrestabes Medan
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Begal di Deli Serdang Beraksi Naik Mobil Bacok Pemotor, 1 Pelaku Terkapar Ditembak
-
29 Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Kabur dari Penampungan
-
Motif Pelaku Rampok Mobil-Gorok Leher Driver Taksi Online di Medan karena Terlilit Utang Judi Online
-
Edy Bilang Beli Medan Club Bonus, HIMMAH Sumut: Bonus atau Ada Kepentingan Lain?
-
Pelaku Pungli Pengunjung Kebun Teh Sidamanik Simalungun Ditangkap