Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Kamis, 02 November 2023 | 16:52 WIB
Dua pemain asal Uzbekistan dicoret manajemen Sada Sumut FC. [Instagram @sadasumut.fc]

SuaraSumut.id - Sada Sumut FC mencoret dua pemain asingnya asal Uzbekistan jelang putaran kedua Liga 2 musim 2023/2024. Keduanya adalah Shokhnazar Norbekov dan Uktamov Akhrorbek.

Kabar dicoretnya dua pemain asing tersebut diunggah di akun instagram resmi @sadasumut.fc, dilihat Kamis (2/11/2023).

"Terima kasih atas dedikasi dan perjuangannya Norbekov dan Uktamov," tertulis pada unggahan.

Namun demikian, tidak ada penjelasan soal alasan kedua pemain asing Norbekov dan Uktamov itu dicoret oleh manajemen Sada Sumut FC.

Baca Juga: Kronologi Gus Karim Guru Ngaji Presiden Jokowi Sesak Nafas dan Dilarikan ke Rumah Sakit

Selain itu, manajemen Sada Sumut FC memperkenalkan pemain anyar mereka bernama Aleksandar Rakic.

Pemain asal Serbia ini diperkenalkan Sada Sumut FC melalui unggahan video di akun instagram @sadasumut.fc.

"Halo saya Aleksander Rakic, kita sada rambas kerina," katanya.

Dalam video terlihat Aleksandar Rakic sudah menjajal latihan bersama dengan pemain Sada Sumut.

"Di Liga 2 pada putaran ke 2 ini Sada Sumut FC kedatangan striker asing, Aleksandar Rakic. Welcome Rakic! Give your Magic," tulis Sada Sumut.

Baca Juga: Dance KPop dan Singing Competition Ramaikan Karebosi Food and Fashion Bazaar di Kota Makassar

Load More