SuaraSumut.id - Seorang pria inisial Z (42) ditangkap karena mencuri sejumlah barang dari toko elektronik di Jalan Iskandar Muda, Kelurahan Pasar Baru, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut).
Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto mengatakan peristiwa itu terjadi di toko milik korban Netty (28) pada Sabtu 9 Desember 2023. Aksi pelaku diketahui setelah korban melihat ada seseorang masuk ke tokonya melalui CCTV.
"Saat itu korban berada di rumahnya Jalan KH. A.Dahlan. Korban merasa curiga melihat arah kamera CCTV mengarah ke atas. Korban lalu memutar balik rekaman dan melihat ada seseorang yang masuk ke tokonya," katanya, Sabtu (20/1/2024).
Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian sekitar Rp 25 juta. Peristiwa itu dilaporkan korban ke Polres Tebing Tinggi.
Pihak kepolisian yang mendapat laporan melakukan penyelidikan. Pada Jumat (19/1/2024) dini hari, petugas mendapat informasi pelaku sedang berada di rumah kontrakan temannya di Kelurahan Persiakan.
"Petugas lalu bergerak ke arah rumah tersebut dan menangkap pelaku," ujarnya.
Saat diinterogasi pelaku mengaku melakukan aksinya seorang diri. Caranya dengan memanjat dinding dan merusak jendela dengan menggunakan obeng.
"Hasil dari pencuriannya digunakan untuk kebutuhan sehari hari dan membeli sejumlah pakaian," jelasnya.
Saat ini pelaku sudah mendekam di sel RTP Polres Tebing Tinggi. Pelaku dijerat dengan pasal pencurian pemberatan.
Berita Terkait
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
-
Ulasan Buku Pencurian Terbesar Abad Ini, Puisi dengan Perspektif Tak Biasa
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Warga Sumsel Diringkus Polisi Usai Curi Brankas Rp 5 Miliar dan Emas 1 Kg di Tangsel
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas
-
Longsor Terjang Padang Lawas Sumut, 4 Orang Meninggal