SuaraSumut.id - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445/2024, Pemkot Medan, Sumatera Utara (Sumut), menggelar program mudik bareng gratis ke 12 kabupaten/kota di Sumut.
"Program ini sebagai bentuk kepedulian bapak Wali Kota Medan kepada masyarakat yang melakukan perjalanan mudik untuk merayakan Idul Fitri di kampung halaman," ujar Kepala Dishub Kota Medan, Iswar Lubis, dikutip Jumat (15/3/2024).
Seperti tahun-tahun sebelumnya, kata Iswar, tahun ini Pemkot Medan menyediakan kursi bagi sebanyak 6.000 pemudik.
Adapun 12 kabupaten/kota tujuan di Sumut, meliputi Pakpak Bharat, Sidikalang, Tarutung, Sibolga, Rantau Prapat, Kota Pinang, Sibuhuan, Gunung Tua, Sipirok, Padangsidimpuan, Panyabungan dan Natal.
Sedangkan jumlah armada yang disiapkan oleh Pemkot Medan sebanyak 179 bus terdiri atas 121 bus berukuran besar dan 58 bus berukuran sedang.
"Belajar dari pengalaman, beberapa ruas jalan di sejumlah kabupaten/kota di Sumut tidak bisa dilintasi bus besar. Kami menghadirkan sejumlah bus berukuran sedang melayani pemudik," paparnya.
Iswar juga menjelaskan bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik bareng gratis ini bisa melakukan pendaftaran pada 18 - 22 Maret 2024 di tiga lokasi.
Lokasi pendaftaran yakni Kantor Dinas Perhubungan Kota Medan, Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Amplas Medan, dan Taman Ahmad Yani Medan sejak pukul 9.00 WIB hingga jam 17:00 WIB.
"Pendaftaran tahun ini hanya dibuka secara offline atau manual. Tidak dilakukan secara daring, seperti tahun lalu. Sebab, talu lalu terjadi pendaftaran ganda mencapai 1.200 pemudik," tegas dia.
Untuk syarat pendaftaran tidak harus pemilik KTP Medan, namun tujuannya harus sesuai yang telah ditetapkan. Calon pemudik juga tidak harus semua mendaftar, tapi cukup diwakilkan oleh satu orang atau orang lain.
"Kami persilakan mendaftar, jika ada perkumpulan satu kampung yang ingin mudik secara bersama-sama. Kami juga berupaya menutup serapat-rapat potensi calo," tegas Iswar.
Setelah masa pendaftaran, pihaknya akan memverifikasi calon pemudik berdasarkan tujuannya. Pada 25 - 27 Maret 2024 calon pemudik dapat mengambil tiket di posko Taman Ahmad Yani Medan pukul 8.00 WIB - 15.00 WIB.
"Para calon pemudik diberangkatkan pada 6 hingga 8 April 2024 sekitar pukul 14.00 WIB di Jalan Masjid Raya. Keberangkatan ini dilepas Bapak Wali Kota Medan Bobby Nasution," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Pemkot Medan Gelar Pasar Murah di 151 Titik, Ini Daftar Harganya
-
Pemkot Medan Akan Lakukan Pemantauan dam Pencegahan Asmara Subuh Selama Ramadan
-
Mal Pelayanan Publik Pemkot Medan Layani 2.315 Warga
-
Pemkot Medan Komit Libatkan Generasi Muda Dalam Pembangunan
-
Bobby Nasution Harap Forum Perangkat Daerah Bangun Koordinasi dan Sinergi Antar Pemangku Kepentingan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas yang Anti-Rugi: Pemakaian Jangka Panjang Tetap Aman Sentosa
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Mobil Listrik 8 Seater Pesaing BYD M6, Kabin Lega Cocok untuk Keluarga
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- Target Harga Saham CDIA Jelang Pergantian Tahun
Pilihan
-
Dasco Tegaskan Satgas DPR RI Akan Berkantor di Aceh untuk Percepat Pemulihan Pascabencana
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Terbaik untuk Pengalaman Menonton yang Seru
-
Kaleidoskop Sumsel 2025: Menjemput Investasi Asing, Melawan Kepungan Asap dan Banjir
-
Mengungkap Gaji John Herdman dari PSSI, Setara Harga Rumah Pinggiran Tangsel?
-
Aksi Adik Kandung Prabowo yang Makin Mencengkeram Bisnis Telekomunikasi
Terkini
-
Relawan PNM Kembali Turun Langsung Salurkan Bantuan dan Kuatkan Korban Bencana
-
Warung Makan di Aceh Tamiang Bangkit Usai Kementerian PU Bersihkan Akses Jalan
-
BSI dan PLN Hadirkan SPKLU Berbasis Masjid di Medan
-
Pria 54 Tahun Tewas Bersimbah Darah di Aceh Timur, Terduga Pelaku Menyerahkan Diri
-
Siswi SMP di Simalungun Tewas Dibunuh Pacar, Dipukul Pakai Batu hingga Ditusuk 10 Kali