SuaraSumut.id - Dua pemuda di Pesisir Selatan dinyatakan hilang setelah hanyut dibawa arus Sungai Nagari Lunang, Kecamatan Lunang, Kamis (9/5).
Kedua pemuda bernama Ujang (25) dan Dani (21) tersebut terseret arus ketika menyeberangi Sungai Nagari Lunang yang terbilang tidak aman.
Sebab, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Pessel, Defrisiswardi mengatakan, keduanya menyeberangi sungai dengan hanya bergantung pada tali yang terentang dari satu tepi ke tepi lainnya.
"Kedua korban jatuh ke dalam sungai setelah tali yang mereka gunakan putus di tengah sungai," kata Defrisiswardi, Jumat (10/5).
Apalagi, kata dia, ketika itu arus sungai terbilang deras dan keruh karena terdapat banjir.
Menurut laporan, kejadian itu disaksikan oleh teman-teman korban yang berada di tepi sungai. Upaya pencarian segera dilakukan oleh BPBD Pesisir Selatan dengan bantuan dari tim gabungan TNI/Polri dan warga setempat.
Tim penyelamat menggunakan perahu dan menyisiri aliran sungai tempat kejadian.
Namun, meskipun pencarian berlangsung hingga pukul 17.30 WIB, kedua korban belum juga ditemukan.
"Pencarian akan kami lanjutkan besok pagi," tambah Defrisiswardi, mengungkapkan harapan agar kedua korban dapat segera ditemukan.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Empat Hari Pasca Diterjang Longsor, Jalur Pantai Barat Madina Belum Bisa Dilewati Kendaraan
-
Penemuan Janin di Perut Bayi 5 Bulan di Pesisir Selatan Gegerkan Publik, Dokter Lakukan Pemeriksaan Total
-
Banjir di Medan Rendam 346 Rumah Warga, BPBD Waspadai Banjir Susulan
-
Banjir di Medan Rendam Pemukiman Warga, Publik Colek Bobby Nasution: Hujan Sebentar Aja Langsung Banjir
-
2 Penumpang Mobil Pemudik yang Hanyut di Arus Sungai Tapsel Ditemukan Meninggal Dunia, Total Tewas 8 Orang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana