
SuaraSumut.id - Konser Sheila On 7 bertajuk "Tunggu Aku Di" siap menggebrak Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), sebagai destinasi keempat dalam rangkaian tour mereka.
Konser di Medan akan digelar pada 14 September 2024 di Lanud Soewondo dan diprediksi menjadi perayaan musik yang tak terlupakan bagi penggemar setia Sheila On 7, atau yang biasa disapa Sheilagank.
CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu mengatakan, konser Sheila On 7 ‘Tunggu Aku Di’ Medan akan menghadirkan pengalaman penuh bagi para penonton, sesuai dengan yang telah dinikmati ribuan penggemar di kota-kota sebelumnya.
"Kami bersama Gold Live Indonesia sebagai co-promotor memastikan bahwa semua pengalaman yang telah disuguhkan di kota lain akan kami hadirkan di Medan," ujarnya, Sabtu (7/9/2024).
Dengan tingginya antusiasme dari para penggemar, Antara Suara sebagai promotor acara ini mengumumkan adanya penambahan tiket untuk konser Sheila On 7 di Medan. Ini menjadi kesempatan emas bagi Sheilagank di Medan dan sekitarnya yang belum mendapatkan tiket untuk bergabung dalam momen spesial ini.
Tiket tambahan akan dijual mulai Senin, 9 September 2024, pukul 14.00 WIB melalui situs resmi tungguakudi.com. Meskipun ada penambahan tiket, jumlahnya tetap dibatasi sesuai dengan kapasitas tempat pertunjukan di Lanud Soewondo. Penggemar diimbau untuk membeli tiket hanya dari sumber resmi guna menghindari penipuan.
Konser Sheila On 7 ‘Tunggu Aku Di Medan’ menawarkan dua kategori tiket, yakni:
Festival A : Rp 525.000,-
Festival B : Rp 325.000,-
Gold Live Indonesia sebagai co-promotor juga memastikan kenyamanan penonton dengan menghadirkan fasilitas terbaik.
"Kenyamanan penonton selalu menjadi prioritas kami. Fasilitas seperti toilet, musholla, area makan dan minum, serta tempat untuk mengabadikan momen akan kami sediakan dengan jumlah yang memadai," kata CEO Gold Live Indonesia, Faqih Mulyawan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bahas Kereta, Duta Sheila On7 Diduga Sindir PSSI: Masinis Diusir..
-
Tak Perlu Kawalan Berarti, Pesona Duta Sheila On 7 saat Tunggangi Vespa Jadi Sorotan
-
Silsilah Keluarga Fattah Syach Anak Attar Syach, Ternyata Keponakan Duta Sheila On 7
-
Sheila On 7 Umrah Bareng Eks Personel, Sakti: Saya Menunggu 18 Tahun
-
Sheila On 7 Terlalu Bapak-Bapak Buat Bikin Lagu Cinta, Duta Cs Kini Lebih Resah Hadapi Kolestrol Tinggi
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
Terkini
-
Ade Jona Prasetyo: Persatuan dan Kesatuan Bisa Dimulai dari Lingkungan untuk Bersihkan Narkoba
-
Tas dan Serpihan Mobil Terjun ke Sungai Pakpak Bharat Sumut Ditemukan
-
Bobby Nasution Ganti Pola Pemberian Bantuan untuk Rumah Ibadah
-
Lindungi Pekerja Migran, Abdul Kadir-Bobby Nasution akan Dirikan Sekolah Vokasi di Sumut
-
Pria di Labusel Cabuli 3 Remaja, 1 Korban Hamil