Kerabat Luhut Dukung Akhyar-Salman di Pilkada Medan

Suryani menyebut, akan mendongkrak suara pasangan Akhyar-Salman dengan mensosialisasikan program kerja pasangan itu.

Suhardiman
Selasa, 17 November 2020 | 14:47 WIB
Kerabat Luhut Dukung Akhyar-Salman di Pilkada Medan
Suryani Paskah Naiborhu usia menyatakan dukungan ke pasangan AMAN [Foto: Istimewa]

SuaraSumut.id - Suryani Paskah Naiborhu (40) menyatakan dukungannya kepada pasangan calon Akhyar Nasution-Salman Alfarisi (AMAN) di Pilkada Medan 2020.

Pernyataan dukungan itu disampaikan oleh Suryani di rumah pemenangan pasangan AMAN, Jalan Sudirman Medan, Selasa (17/11/2020).

"Saya menyampaikan kepada keluarga, saudara agar tidak ragu memilih Akhyar-Salman. Kepada teman dan pendukung saya, lintas agama, lintas suku, hari ini saya nyatakan dukung Akhyar-Salman," kata Suryani.

Kader partai Gerindra itu juga mengajak pendukungnya saat maju dalam bursa pencalonan Wakil Wali Kota Medan di internal partai Gerindra mendukung pasangan AMAN.

Baca Juga:38.727 Petugas KPPS se-Kota Medan Akan Jalani Rapid Test

Suryani menyebut, akan mendongkrak suara pasangan Akhyar-Salman dengan mensosialisasikan program kerja pasangan itu.

"Saya dengan tim akan sosialisasi khususnya di basis Kristen," ungkapnya.

Ia mengaku, mendukung pasangan itu lantaran sosok Akhyar yang nasionalis. Salah satunya kepedulian Akhyar kepada rumah ibadah saat menjadi Wakil Wali Kota Medan.

"Saya lihat profilnya, saya baca. Dari bangku kuliah Akhyar juga sudah bergabung di organisasi nasional. Ini (membantu rumah ibadah) sudah dilakukan sejak menjadi wakil. Saya percaya dengan Akhyar," jelasnya.

Diketahui, Suryani menjabat Kepala Cabang Yayasan Del Sumut, salah satu sekolah milik Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan.

Baca Juga:KPU Cetak 1,6 Juta Lembar Surat Suara Pilkada Medan

Suryani merupakan pariban (anak perempuan dari saudara laki-laki pihak ibu dalam suku Batak) dari Luhut.

Suryani tercatat sebagai kader Gerindra sejak tahun 2019 dan aktif sebagai pebisnis kelapa sawit.

Calon Wali Kota Medan Akhyar Nasution mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan. Dukungan tersebut, kata Akhyar, menjadi kekuatan bagi pasangan AMAN untuk memenangkan Pilkada Medan.

Ia bersama pasangannya berjanji akan menjaga dan memelihara keberagaman tersebut.

"Kota Medan ini adalah rumah kita, milik kita bersama, kita bangun bersama, dan kita jaga bersama," ungkapnya.

Wakil Ketua Tim Pemenangan AMAN yang juga Ketua Umum Barisan Pemuda Karo, Jesayas Tarigan berharap, dengan dukungan Suryani dapat mendongkrak suara pasangan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi.

"Artinya ini menambah angin segar kepada tim pemenangan maupun kemenangan Akhyar-Salman," pungkasnya.

Kontributor : Muhlis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini