SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution menyampaikan pidato perdana di ruang rapat paripurna di DPRD Medan, Jumat (26/2/2021).
Bobby mengungkap berbagai permasalahan di Kota Medan seperti masalah banjir, sampah dan infrastruktur. Ia menargetkan persoalan infrastruktur akan selesai dalam 2 tahun ke depan.
"Saya yakin masalah infastruktur, 2 tahun ke depan bisa selesai," kata Bobby di hadapan legislatif DPRD Medan, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com.
Ia berharap, bisa melakukan kolaborasi dan kerjasama. Ia mengajak semua pihak dapat lebih jernih menatap Kota Medan menuju kota metropolitan guna mensejahterakan masyarakat.
Baca Juga:Jokowi Dilaporkan ke Polisi oleh Pusat Gerakan Pemuda Islam
"Mulai hari ini jangan lagi kerja sendiri-sendiri dan jangan sampai ada merasa super hero. Hilangkan ego sentris lembaga," jelasnya.
Untuk mengatasi banjir, Bobby akan akan bekerjasama dengan pemerintah sekitar Kota Medan yang dikoordinir Pemprov Sumut. Begitu juga dengan instansi terkait tetap dirangkul.
"Masalah banjir akan kita selesaikan mulai dari hulu hingga ke hilir dan tetap minta suport pemerintah pusat," ujarnya.
Bobby optimis mendapat energi baru menyelesaikan berbagai persoalan di kota Medan dan meningkatkan perekonomian di kota Medan.
Ketua DPRD Medan, Hasyim, berharap kerjasama antara eksekutif dan legislatif dapat berjalan baik demi peningkatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Rapat paripurna ini dipimpin Ketua DPRD Medan Hasyim dihadiri unsur Forkopimda.
Baca Juga:Update 26 Februari: Tambah 8.232, Kasus Positif Covid-19 RI Jadi 1.322.866