Permintaan Melonjak, Stok Daging Kerbau dan Sapi di Sumut Habis

Apalagi, permintaan daging kerbau beku itu juga masih tetap tinggi hingga awal pekan.

Suhardiman
Selasa, 18 Mei 2021 | 23:39 WIB
Permintaan Melonjak, Stok Daging Kerbau dan Sapi di Sumut Habis
Ilustrasi Daging kerbau. (Pixabay)

SuaraSumut.id - Perum Bulog wilayah Sumatera Utara meminta tambahan pasokan daging kerbau beku ke pusat sebanyak 14 ton. Pasalnya, stok di Sumut telah habis.

"Stok daging kerbau dan daging sapi beku habis karena permintaan menjelang lebaran melonjak tajam. Jadi Bulog meminta lagi tambahan pasokan," kata Pimpinan Wilayah Sumut Perum Bulog, Arif Mandu, dilansir Antara, Selasa (18/5/2021).

Sebelumnya, pihaknya telah meminta tambahan pasokan ke kantor pusat sebanyak 28 ton.

"Kami sudah meminta tambahan pasokan 14 ton lagi karena stok sudah kosong baik di gudang mau di pusat-pusat distribusi bulog, " ujarnya.

Baca Juga:Penutupan Tempat Wisata, Bupati Pandeglang Irna Beri Kompensasi Pedagang

Apalagi, permintaan daging kerbau beku itu juga masih tetap tinggi hingga awal pekan.

Pihaknya berharap, tambahan pasokan bisa segera masuk, meski saat ini ada hambatan pengiriman dari India akibat pandemi Covid-19.

Permintaan daging kerbau beku lebih tinggi dibandingkan daging sapi sehingga Bulog lebih mengutamakan kesiapan stok daging kerbau.

Harga jual daging kerbau beku sebesar Rp 80 ribu per kg atau lebih murah Rp10 ribu dari harga daging sapi beku Rp 90 ribu per kg.

Baca Juga:Polda Sumut Bakal Tindak Bus Bawa Penumpang Tanpa Surat Bebas Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini