SuaraSumut.id - Gunung Api Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, kembali erupsi dan menyemburkan abu vulkanik sejauh 3,5 kilometer, Rabu (19/5/2021).
Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mencatat, erupsi terjadi pada pukul 04.48 WIB.
Kolom abu terpantau berwarna kelabu dengan intensitas tebal dan dibawa angin sehingga condong ke arah timur dan selatan.
"Erupsi terekam dengan amplitudo 120 mm dengan durasi 11 menit 18 detik," kata petugas PVMBG, Muhammad Assory.
Baca Juga:Mengenang Wimar Witoelar, Saksikan Gus Dur Marah Sampai Ikut Pecati Menteri
Assory mengimbau warga yang berada di sekitar kawasan Gunung Sinabung tetap waspada dan tidak memasuki zona bahaya yang telah direkomendasikan.
Hal tersebut untuk mengantisipasi terjadinya erupsi susulan yang dapat terjadi sewaktu-waktu.
"Karena aktivitas Gunung Sinabung masih tinggi, sehingga awan panas dan erupsi susulan dapat terjadi kapan saja," ungkapnya.
Assory mengingatkan kepada warga yang terdampak abu vulkanik untuk selalu menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.
Hal itu untuk menghindari terjadinya dampak buruk dari abu vulkanik seperti ISPA dan iritasi mata.
Baca Juga:Zona Merah COVID-19, Waspada Pemudik dari Sumatera ke Jakarta
"Saat ini Gunung Sinabung masih berstatus siaga level III, masyarakat harus tetap menjaga kesehatan dan waspada terhadap erupsi susulan," pungkasnya.
- 1
- 2