41,21 Persen Warga Medan Telah Divaksin Covid-19

Bobby mengaku, dari jumlah tersebut ada 11 ribu dari 20 ribu guru telah divaksin.

Suhardiman
Jum'at, 04 Juni 2021 | 09:48 WIB
41,21 Persen Warga Medan Telah Divaksin Covid-19
Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau vaksinasi massal yang digelar di eks Bandara Polonia, Medan. [Ist]

SuaraSumut.id - Sekitar 41,21 persen warga dari target 1,3 juta jiwa telah divaksin Covid-19. Hal ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

"Per hari ini 41,21 persen yang telah menerima vaksin dari target yang sudah tercapai," kata Wali Kota Medan, Bobby Nasution, Kamis (3/6/2021).

Bobby mengaku, dari jumlah tersebut ada 11 ribu dari 20 ribu guru telah divaksin. Vaksinasi untuk terkait dengan kesiapan Pemkot Medan untuk melaksanakan sekolah tatap muka yang rencananya berlangsung Juli mendatang.

Bobby mengaku, saat ini yang harus diantisipasi adalah kluster keluarga. Untuk itu, Bobby meminta agar masyarakat benar-benar mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga:Memaknai Batalnya Pemberangkatan Haji dengan Kesadaran dan Kesabaran

Ia mengaku, vaksinasi massal bertujuan untuk menciptakan kekebalan massal sehingga mata rantai penularan Covid-19 dapat diputus.

"Saat ini vaksin yang dikirim Kementerian Kesehatan ke Kota Medan lebih banyak dan lebih sering. Untuk itu kita berani lakukan vaksinasi massal. Kita optimis bisa segera tercipta kekebalan massal di Kota Medan," kata Bobby.

Vaksinasi massal ini nantinya akan digabung dengan metode drive thru. Dengan demikian masyarakat yang ingin divaksin dapat memilih, apakah turun dari kendaraan atau tetap berada di dalam kendaraan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini