Dinar Candy Ancam Bakal Turun ke Jalan Pakai Bikini Gegara PPKM, Warganet Bereaksi

Ia mengancam bakal turun ke jalan pakai bikini.

Suhardiman
Selasa, 03 Agustus 2021 | 08:05 WIB
Dinar Candy Ancam Bakal Turun ke Jalan Pakai Bikini Gegara PPKM, Warganet Bereaksi
DJ Dinar Candy ketika ditemui saat perilisan single dan video klip 'Nikita Gang' milik Nikita Mirzani di Holywings Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (9/6/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraSumut.id - Pemerintah memutuskan memperpanjang  PPKM Level 4 hingga 9 Agustus 2021. Keputusan tersebut diumumkan oleh Presiden Joko Widodo, pada Senin (2/8/2021).

Dinar Candy melayangkan protes kepada Presiden Jokowi. Dinar Candy bahkan mengancam bakal turun ke jalan pakai bikini.

Dalam akun Instagramnya, Dinar mengaku tidak kuat dengan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM.

"Bapak Jokowi yang terhormat, ini PPKM gimana? Diperpanjang atau tidak," tulis Dinar Candy, dikutip Selasa (3/8/2021).

Baca Juga:Pemkot Medan Bakal Pulangkan Warga Tinggal di Bawah Jembatan Sungai Deli ke Aceh

"Jangan lama-lama pak saya stres! Lama-lama saya saking stres pengen turun ke jalan pakai bikini," tulisnya.

Postingan Dinar Candy pun mendapat respon dari warganet

"Gih jalan pke bikin," tulis warganet.

"Wkwkwk.Gw juga nunggu nih," tulis warganet lainnya.

"Ngikut," tulis warganet.

Baca Juga:Kebutuhan Kremasi Saat Pandemi di Surabaya Tinggi, Satu Tungku Kreamtorium Keputih Rusak

"Gas," tulis warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini